Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Toyota Agya Dan Daihatsu Ayla Facelift Mulai Terendus Dari Malaysia

Perodua Axia yang merupakan sharing platform dari Toyota Agya dan Daihatsu Ayla bersiap facelift, ini jadi salah satu petunjuk akan rencana facelift duo LCGC Astra.
Berita
Rabu, 11 Januari 2017 09:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Toyota Agya dan Daihatsu Ayla diketahui punya saudara di Malaysia beridentitas Perodua Axia. Kabar yang kini tengah beredar, Perodua Axia bersiap hadir versi faceliftnya. 

Axia facelift ini bisa jadi semacam gambaran terhadap Agya dan Ayla facelift yang banyak dinanti publik Indonesia. Seperti yang dilansir situs berbahasa Melayu, Azelery (9/1), Axia diduga kuat akan meluncur pada 20 Januari 2017. 

Wujud Perodua Axia facelift yang bocor jelang peluncurannya

Bocoran fitur terbarunya pun kini beredar di negara tetangga itu. "Beberapa fitur baru yang ditambahkan yaitu push start/stop engine button di tertentu, mesin berkode 1KR-VE berteknologi VVT-i, keyless entry (tipe SE dan Advance), sistem multimedia dengan fitur Smartlink (tipe Advance), lampu depan proyektor, dan desain baru wajah depan," ujar seorang narasumber terpercaya.

Nah, bisa jadi menu facelift "Agya Malaysia" di atas bakal diterapkan pada duo Agya Ayla di Indonesia. Dugaan ini sebenarnya tak berlebihan, mengingat Perodua Axia dan Toyota Agya punya basis platform yang sama.

BACA JUGA

Toyota Agya Club

Sejauh ini Agya dan Ayla yang sudah bertahun-tahun mendulang sukses memang belum "dipoles" oleh Astra, baik penyegaran minor maupun major change. Dengan adanya isyarat Perodua yang akan meluncurkan Axia facelift, bukan tak mungkin tahun ini duo LCGC Astra itu ikutan disegarkan. 

Minimal setelah Perodua Axia facelift resmi meluncur di Malaysia, bisa jadi pertengahan 2017 Agya dan Ayla mendapatkan penyegaran.


Tags Terkait :
Daihatsu Toyota Agya Ayla Perodua Axia LCGC
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Raport LCGC Di 2025, Produksi Turun Drastis

Produksi LCGC dari Januari - November 2025 lebih kecil dibandingkan periode yang sama di 2024

1 hari yang lalu

Berita
LMPV Masih Jadi Favorit, Inilah Rajanya Di 2025

LMPV masih menjadi mobil yang digemari di tanah air dan masih menyumbang penjualan yang cukup signifikan

1 hari yang lalu


Berita
Nissan Bakal Punya MPV Rp 100 Jutaan Untuk India

Nissan bersiap meramaikan pasar otomotif India dengan menghadirkan MPV terbaru yang dijadwalkan meluncur pada 18 Desember mendatang.

1 hari yang lalu


Berita
Toyota Yaris Bakal Punya Penerus Yang Dibangun Dengan Platform DNGA-B

Yaris XP150 bakal disuntik mati dan penggantinya adalah versi hatchback dari Vios.

1 hari yang lalu

Daftar Harga
Daftar Harga Mini SUV (Desember 2025)

Selain segmen compact SUV, mini SUV kini juga mulai ramai pemainnya

1 hari yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga LCGC Terbaru (Desember 2025)

Segmen Low Cost Green Car (LCGC) kini masih diminati masyarakat karena harganya yang terjangkau, konsumsi BBM yang hemat, simpel dan ringkas untuk digunakan sehari-hari.

1 hari yang lalu


Berita
Jumpa Dengan Daihatsu Taft Tertua Di Indonesia

Taft F10 diketahui sebagai SUV Daihatsu tertua di Indonesia dan kami menjumpainya dalam kondisi apik

1 hari yang lalu


Berita
Astra Auto Fest 2025, Megah Meski Tidak Ada Pabrikan Banting Harga

Tersedia beragam mobil yang siap dicoba dari segmen entry level sampai premium.

1 hari yang lalu


Terkini

Berita
Bosch Yakin Mesin Bakar Masih Mendominasi Hingga 2035

Mesin bakar dan elektrik akan berdampingan dan berbagi segmen.

41 menit yang lalu


Tips
Pasang TPMS Di Mobil Kita, Bisa Mendeteksi Dini Sebelum Ban Pecah

Tekanan ban masih sering terabaikan meskipun bisa menyebabkan kecelakaan fatal. Ada solusi yang mudah untuk mengeceknya.

1 jam yang lalu


Berita
Mazda Perkenalkan Warna Baru, All New CX-5 Yang Pertama Tampil

Warna Navy Blue Mica akan dilaburkan pertama kali pada CX-5.

15 jam yang lalu


Berita
Kia Indonesia Mungkin Jual Kia Tasman Di Indonesia, Lawan Hilux

Kia Tasman diesel dibidik menjadi kandidat untuk masuk Indonesia. Simak bocorannya.

16 jam yang lalu


Berita
Kia Carens Facelift Diperkenalkan, Menandai Babak Baru Brand Kia di Indonesia

Kia Carens Facelift membuka era baru Kia di Indonesia.

18 jam yang lalu