Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

Daihatsu Ayla 1.200 CC Menyasar Anak Muda "Berada"

Meski berskema LCGC, Daihatsu percaya diri pasang target Ayla 1.200 cc untuk dibeli kalangan anak muda dari keluarga berada.
Berita - Senin, 10 April 2017 14:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Daihatsu Ayla terbaru bermesin 1.200 cc benar-benar tampil sangat modis. Daihatsu pun pasang target dalam segmentasi yang cukup menarik, yaitu para anak muda dari kalangan berada. Tapi, Ayla bermesin baru tersebut harus menghadapi kompetitor dari kubu Honda.

"Ayla 1.200 cc itu sengaja kami rancang berdesain sangat sporty, berjiwa muda. Karena dari survei, banyak anak muda memilih Ayla. Target kami, Ayla 1.200 cc diperuntukkan bagi anak muda yang punya orang tua lebih berada, dia beli lah ini," tukas Amelia Tjandra, Direktur Marketing PT Astra Daihatsu Motor (7/4). Jadi agak berbeda dengan varian 1.000 cc yang lebih banyak menyasar pembeli pertama mobil.

BACA JUGA

Suka tidak suka, Ayla 1.200 cc harus berjibaku merebut hati calon konsumennya dari Honda Brio Satya yang juga bermesin 1.200 cc. Lantas apa keunggulan Ayla yang tak punya transmisi CVT?

"Ayla tentunya lebih affordable, lebih terjangkau harganya. Itu yang membuat kita lebih unggul dari kompetitor," bangga wanita berambut pendek itu. Hal itu ada benarnya.

Untuk memiliki Brio Satya bertransmisi otomatik CVT, konsumen perlu mengeluarkan Rp 151,5 juta. Sementara Ayla 1.200 cc bertransmisi otomatik harga termahalnya hanya Rp 146,25 juta. Artinya berbeda Rp 5 jutaan di segmen yang sangat sensitif terhadap harga.


Tags Terkait :
Daihatsu Ayla Honda Brio
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Daihatsu Siapkan Pabrik Mobil Listrik di Karawang

10 bulan yang lalu


Berita
Daihatsu Pastikan 2025 Sudah Jualan EV, Ayla Model Pertama?

1 tahun yang lalu


Berita
Rapor Penjualan Daihatsu di 2023, Xenia Ada Di Peringkat ke Empat

1 tahun yang lalu


Berita
All New Xenia Datang, Xenia Model Lawas Tetap Laris Manis

2 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Maxdecal Luncurkan Produk Kaca Film Baru dan Berikan Giveaway Mobil Cipung

15 jam yang lalu


Berita
IMX 2024 Resmi Dibuka, Tanda-Tanda Industri Modifikasi Indonesia Siap Go International

16 jam yang lalu


Berita
Menilik Salah Satu Cabang Dealer Toyota Di Pulau Dewata

20 jam yang lalu


Tips
Mesin Diesel Euro 4 Masih Aman Tenggak Bio Solar?

23 jam yang lalu


Teknis
Jarak Tempuh Varian All New Hyundai Kona Electric Signature, Kalah Dengan Varian Prime. Mengapa Demikian?

1 hari yang lalu