Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Tak Akan Ada Mesin 4 Silinder Lagi Untuk Agya-Ayla

Berita
Rabu, 9 November 2022 10:00 WIB
Penulis : Suryo Sudjatmiko


Kami mendapatkan kabar bahwasanya generasi II Toyota Agya dan Daihatsu Ayla akan muncul di semester pertama tahun depan. 

Kabar terbaru, duo mobil ini akan menggunakan mesin baru yakni WA-VE 3 silinder 1.200 cc seperti yang digunakan pada si kembar Raize-Rocky.

Mesin ini akan mengganti posisi varian atas Agya-Ayla yang menggunakan mesin 4 silinder 3NR-VE 1.200cc. 

BACA JUGA

Walau hanya punya tiga silinder, WA-VE memiliki teknologi yang lebih advance dibanding 3NR-VE. Sebut saja penggunaan long stroke sepanjang 94,1 mm dibanding mesin LCGC yang hanya 72,5 mm.

"Dampaknya saat bahan bakar meledak, tenaga balik lebih besar. Selain itu karakter torsinya sudah hadir di putaran mesin 2.000 rpm sekitar 107 Nm. Kalau dibandingkan dengan mesin LCGC torsi maksimum justru sebesar 107 Nm pada putaran 4.400 rpm," tutur Audi Tarantini, R&D Testing Department Head PT Astra Daihatsu Motor (ADM) beberapa waktu silam.

Mengenai output, WA-VE menyuguhkan angka 88 PS/6.000 rpm. Sedangkan 3NR-VE sebesar 87,8 PS/ 6.000 rpm. Tapi torsi 3 silinder lebih unggul  di angka 113 Nm /4.500 rpm. Sedangkan mesin 4 silinder meraih angka 108Nm/4.400 rpm. 

Sedangkan opsi mesin 1.0 liter sepertinya masih mengandalkan tipe lama yakni 1KR-VE non turbo.

Lalu bagaimana dengan transmisinya?

Sejauh ini belum diketahui pasti jenis yang akan disuguhnya khususnya untuk opsi otomatis. Kemungkinan versi dua pedal akan gunakan tipe CVT seperti yang digunakan Raize-Rocky.

Kita tunggu saja tanggal mainnya.


Tags Terkait :
Agya-Ayla Gen 2 Lcgc
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait


Berita
All New Toyota Agya-Daihatsu Alya Akan Punya Wheelbase Lebih Panjang

1 tahun yang lalu


Berita
Tak Akan Ada Mesin 4 Silinder Lagi Untuk Agya-Ayla

2 tahun yang lalu


Berita
All New Toyota Agya-Daihatsu Ayla Hadir Semester Pertama 2023

2 tahun yang lalu


Berita
All New Duo Toyota Agya-Daihatsu Alya Hadir Maret 2023?

2 tahun yang lalu


Berita
Generasi Mendatang Toyota Agya dan Daihatsu Ayla Akan Dibekali Mesin Turbo

2 tahun yang lalu


Berita
Next Gen New Agya-Ayla Mantap Pakai Mesin 3 Silinder

1 tahun yang lalu


Berita
Suzuki Karimun Generasi Terbaru Segera Diproduksi Massal?

6 tahun yang lalu


Berita
Toyota Diskon Agya Rp 12 Juta dan Calya Rp 8 Juta, Modal Rp 150 Jutaan Bisa Bawa Pulang Calya

3 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Subaru Jual BRZ Dridt Edition Hanya 5 Unit, Harga Ro 1.09 Miliar

1 jam yang lalu


Berita
Suzuki Jimny White Rhino Ditargetkan Laku 100 Unit Selama GJAW 2024

1 jam yang lalu


Berita
Aletra Resmi Debut Di Indonesia, Bawa MPV EV Setara BYD M6

2 jam yang lalu


Mobil Listrik
Zeekr Resmi Meluncur Di Indonesia, Bawa Kedua Model Ini

3 jam yang lalu


Bus
Transjakarta Resmi Buka Sekolah Khusus Pramudi Bus

5 jam yang lalu