Beranda Berita

Toyota Malaysia Hadirkan Toyota Vios TRD Sportivo

Berita
Kamis, 29 September 2016 14:00 WIB
Penulis : Hariawan Arif
Berita - Toyota Malaysia Hadirkan Toyota Vios TRD Sportivo


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Ini adalah salah satu varian terkini yang hadir setelah kemunculan Toyota Vios bermesin baru dengan transmisi CVT di Malaysia. Varian itu adalah TRD Sportivo yangdiperkenalkan minggu ini untuk pasar Malaysia.

Foto - Toyota Malaysia Hadirkan Toyota Vios TRD Sportivo
Toyota Vios TRD Sportivo

Sebelumnya kami sempat memberitakan soal kehadiran Vios yang mendapatkan perubahan pada mesinnya yang tidak lagi menggunakan mesin 1.500 cc empat silinder VVT-I berkode 1NZ-FE. Kini mesin tersebut digantikan oelh mesin 1.500 cc Dual VVT-i  berkode 2NR-FE. Mesin baru ini menghasilkan tenaga 107 PS dengan torsi 140 Nm. Sebenarnya mesin ini malah memiliki tenaga yang lebih kecil 2 ps dan torsi yang lebih rendah 1 Nm.

Tapi Toyota mengklaim bahwa mesin barunya ini bakal memiliki konsumsi BBM yang lebih hemat. Selain karena pemakaian teknologi dual VVT-i, itu juga berkat pemakaian transmisi CVT yang dilengkapi moda manual 7 percepatan. Untuk versi tranmsisi manual 5 percepatannya masih menggunakan unit yang sama yang sudah dipakai saat ini. Serta untuk menambah kemananan saat berkendara, Vios kini dilengkapi dengan Vehicle Stability Control (VSC).

Vios CVT
BACA JUGA
Toyota Vios TRD Sportivo

Perbedaan versi biasa dengan TRD terlihat jelas pada bagian eksteriornya seperti kelengkapan bodikit mulai dari bumper depan dengan desain lebih agresif dan dilengkapi dengan Daytime Running Light LED. Kemudian hadir pula side skirt, dan juga penambahan add on di bawah bumper belakang serta spoiler berukuran tipis di bagasi. Desain body kit sendiri berbeda dibandingkan sebelum facelift.

Indonesia sendiri sedang bersiap menghadirkan Vios facelift, kemungkinan besar akhir tahun ini.

Toyota Vios TRD Sportivo

Tags Terkait :
Toyota Vios
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Tips
Males Ke Bengkel? Ada Servis Cepat Via Online Dari Toyota

1 hari yang lalu

Berita
Banjir Diskon Line Up Toyota Terbaru, Fortuner Rp 20 Juta Hingga Rush Rp 25 Juta

4 bulan yang lalu


Berita
Yaris Cross Diskon Rp 20 Jutaan Selama GIIAS, Kini Bisa Diboyong Rp 333 Juta

7 bulan yang lalu


Berita
T-OPT Resmi Hadir Sebagai Pilihan Suku Cadang Toyota Yang Lebih Terjangkau

7 bulan yang lalu


Terkini

Berita
GIIAS 2025 Akan Hadirkan 55 Merek Roda Empat, Polytron Bakal Debut Mobil Listriknya

15 jam yang lalu


Tips
Ingat, Berkendara Di Jalan Tol Harus Selalu Waspada

15 jam yang lalu


Tips
Pentingnya Periksa Ban Setelah Digunakan Jarak Jauh

17 jam yang lalu


Bus
Tanggal 21 Dan 24 April Gratis Naik Transjakarta Group, Ada Apa?

19 jam yang lalu


Berita
Honda Resmi Rilis Mobil Listrik Barunya Untuk Pasar Cina, Harganya Rp 400 Jutaan

20 jam yang lalu