Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Sentra Onderdil Batavia Hadir Melayani Warga Gading Serpong

Paramount Land mengembangkan sebuah sentra onderdil dan aksesori untuk warga Gading Serpong. Selain memudahkan, ditawarkan pula kesempatan bisnis di sana.
Berita
Kamis, 28 Januari 2016 13:00 WIB
Penulis : Bramantia Tamtama


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Kota Tangerang, merupakan kawasan satelit dari Provinsi DKI Jakarta yang dewasa ini sedang berkembang pesat di segala sektor. Termasuk otomotif, bisnis ini juga menjadi salah satu perhatian khusus di mata pihak pengembang PT Paramount Land.

Belum adanya sentra otomotif di kawasan Gading Serpong, membuat Paramount berinisiatif mendirikan Ruko Bavaria. Tempat ini menjadi pusat onderdil dan aksesori pertama di wilayah tersebut. Besarnya kebutuhan akan tempat perawatan dan belanja aksesori bagi warga sekitar, menjadi alasan sentra niaga ini dibangun.

Ruko ini dibangun di atas lahan seluas kurang lebih 5.666 meter persegi dan dilengkapi dengan area parkir yang luas. Ruko ini ditawarkan mulai dari harga Rp 1,2 miliar, bagi para masyarakat warga Tangerang yang ingin berbisnis di sektor tersebut.

“Tersedia pilihan bangunan 1 lantai atau 2 lantai dengan ukuran 3,5 x 21 meter persegi dan pilihan 1 atau 2 lantai ukuran 5 x 21 m2, sesuai dengan kebutuhan usaha Anda,” tutur Aryo Tri Ananto, Direktur Paramount Land dalam rilisnya saat peluncuran Ruko Bavaria, Rabu (27/1).

BACA JUGA

Sama seperti produk Paramount Land lainnya, setiap unit ruko dibangun dengan menerapkan desain Compact Custom. Sehingga setiap lahan yang tersedia bisa dioptimalkan dan menghasilkan ruang yang lapang untuk bisnis aksesori, onderdil, bengkel modifikasi audio dan mesin,  salon, dan perbengkelan.

Ervan Adi Nugroho, Presiden Direktur Paramount Land menambahkan, dengan terus bertambahnya kendaraan bermotor setiap tahun, maka permintaan untuk aksesori dan suku cadang turut meningkat. Hal itu pun menjadikan usaha otomotif akan berkembang.

“Kehadiran pusat aksesoris otomotif ini akan memberikan kemudahan bagi masyarakat Gading Serpong dan sekitarnya. Dan juga akan semakin melengkapi fasilitas Gading Serpong sebagai Kota Mandiri yang terus berkembang,” kata Ervan, seperti yang dilansir dari harian Kontan.


Tags Terkait :
Spare Part Aksesori
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Panther Stop Produksi, Jangan Khawatir Dengan Sparepart

Secara official, spare parts akan diproduksi hingga delapan tahun ke depan oleh APM sejak penghentian produksi. Tapi di Panther bisa berbeda.

4 tahun yang lalu


Berita
Astra Otoservice Jadi Bengkel Umum Bebas Spare Parts Abal-abal

Bukan hanya penumpang, tapi juga niaga. Karena fungsinya tak sesuai dengan kebutuhan kendaraan.

5 tahun yang lalu


Berita
Harga Spare Part Fast Moving Isuzu Panther

Para konsumen pemilik Isuzu Panther tidak perlu khawatir karena spare part MPV andalan Isuzu ini masih tersedia. Berikut rincian harganya

5 tahun yang lalu


Berita
Harga Spare Parts Fast Moving Isuzu Panther

Suku cadang ini yang biasa diganti setiap service rutin ke bengkel resmi Isuzu. Ketahui harganya agar Anda bisa mempersiapkannya.

6 tahun yang lalu


Berita
Isuzu Beri Diskon Servis Dan Posko Mudik Jelang Lebaran 2016

PT Isuzu Astra Motor Indonesia memberi penawaran spesial untuk servis jelang libur lebaran 2016. Selain itu mereka juga menyediakan posko mudik.

9 tahun yang lalu


Berita
Catat : Ini Posko 24 Jam Isuzu Selama Lebaran

Selain pos siaga, Isuzu juga membuka Bengkel Siaga di 33 bengkel resmi Isuzu yang tetap buka selama libur Lebaran.

10 tahun yang lalu


Berita
Isuzu Fokus Jualan Mesin Pencari Cuan

Tidak jualan mobil, namun jualan mesin pencetak cuan

2 tahun yang lalu


Berita
Isuzu Panther Tak Masalah Pakai Solar B20

Bahan bakar biodiesel B20 mendapat dorongan penuh dari berbagai institusi.

7 tahun yang lalu


Terkini

Truk
Hino 500 Series Kuasai Segmen Medium Duty Truck Selama 25 Tahun

Pangsa pasarnya tahun 2025 mencapai 56 persen di kondisi dunia otomotif yang kurang kondusif

6 menit yang lalu


Berita
Standar Emisi Mesin Toyota 2GD-FTV Tengah Dibenahi, Diprediksi Reborn Di 2029

Mesin 2GD-FTV memang tersohor di Indonesia, namun ternyata merupakan mesin minoritas

11 menit yang lalu


Bus
Ekspor Perdana Mercedes-Benz OH 1626 L Euro 5 Rakitan Cikarang Ke Thailand

Mewujudkan tekad menjadikan Indonesia sebagai pusat manufaktur bus di wilayah Asia Tenggara dengan standar bus Eropa

1 jam yang lalu


Berita
Bosch Yakin Mesin Bakar Masih Mendominasi Hingga 2035

Mesin bakar dan elektrik akan berdampingan dan berbagi segmen.

6 jam yang lalu


Tips
Pasang TPMS Di Mobil Kita, Bisa Mendeteksi Dini Sebelum Ban Pecah

Tekanan ban masih sering terabaikan meskipun bisa menyebabkan kecelakaan fatal. Ada solusi yang mudah untuk mengeceknya.

7 jam yang lalu