Honda Mobilio yang bisa dibilang mulai penjualannya kurah bergairah kemungkinan tergerus oleh saudaranya sendiri, BR-V. Jika pihak Honda ingin Mobilio terus eksis di pasar Indonesia, berarti sudah saatnya Mobilio harus bersolek sebatas facelift ataupun mengembangkan model baru.
Ternyata hal ini sudah dipahami oleh PT Honda Prospect Motor (HPM) selaku agen pemegang merek Honda di Indonesia. Pasalnya mereka mulai memberi sinyal saat ditanya soal bagaimana Mobilio di 2017.
Mobilio E
"Kita lihat saja tahun depan apa yang akan dilakukan (terhadap Mobilio). Pokoknya surprise," ungkap Jonfis Fandy selaku Direktur Pemasaran & Layanan Purnajual HPM di sela-sela acara Honda Day 2016 kemarin (29/10).
Honda Mobilio sendiri sempat melakukan penyegaran satu kali, sayangnya hanya di bagian interiornya saja. Saat itu musuh Toyota Avanza mendapat dashboard yang sama seperti BR-V. Selebihnya tidak ada yang dilakukan oleh HPM untuk membuat Mobilio kuat bersaing dengan rival-rivalnya bahkan adik kandungnya sendiri yaitu alias BR-V.
Sayang saat ditanya lebih dalam tentang apa kejutannya, pihak Honda masih bungkam. "Lihat nanti saja. Kami sendiri belum lakukan riset tentang apa yang diinginkan oleh konsumen. Entah facelift, entah penambahan body kit yang sama seperti kita lakukan pada Civic dengan body kit Modulo. Pokoknya lihat saja nanti." Tutup Jonfis.