Pabrikan mobil asal India,Tata Motors mengubah nama mobil yang akan diluncurkannya karena punya kemiripan dengan nama virus penyakit yang sedang mewabah. Sedan hatchback yang tadinya akan dinamai Zica urung dilakukan Tata setelah virus Zica dinyatakan berstatus darurat internasional.
Dilansir dari BBC News, Tata Motors memutuskan perubahan nama ini beberapa minggu sebelum mobil yang punya pilihan mesin bensin dan diesel itu ditampilkan pada ajang Auto Expo 2016 (3/2). Sebelumnya diketahui alasan Tata memilih nama Zica karena meringkas dari jargon Zippy Car.
Saat ini menurut WHO virus Zika sudah tersebar ke lebih dari 20 negara. Maka Tata Motor mengatakan bahwa penggantian nama produknya itu merupakan bentuk tanggung jawab sosial perusahaan. Walau demikian belum diketahui nama apa yang akan dipakai sebagai pengganti "Zica".