Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2025. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Daihatsu Hi-Max Sudah Dilengkapi Snorkel, Siap Libas Banjir!

Berita
Jumat, 11 November 2016 09:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Daihatsu Hi-Max yang resmi meluncur dengan menyasar segmen di bawah Gran Max punya mesin 1.000 cc. Bukan saja mengklaim pick up barunya itu irit BBM, PT Astra Daihatsu Motor (ADM) juga menyebut Hi-Max siap menerjang banjir.

Pasalnya Daihatsu melengkapi mobil niaga ini dengan snorkel di area bak dekat dengan dinding kabin. "Ini adalah saluran filter udara dari mesin, sengaja kami letakkan di area tinggi," buka K. Sakamoto, Chief Engineer Daihatsu Motor Co., Ltd. pada OtoDriver di sela seremonial launching Hi-Max di Jakarta Pusat (10/11).

Snorkel terletak di pojok bak, menempel secara vertikal

Pick up serupa sebenarnya juga dijual di Jepang dengan mesin lebih kecil tapi tak dilengkapi snorkel. "Snorkel ini khusus untuk Hi-Max di Indonesia agar aman saat melewati genangan banjir yang berpotensi water hammer pada mesin," tambah Sakamoto San.

BACA JUGA

Dalam klaimnya, Daihatsu menjamin Hi-Max tetap aman melewati genangan air sampai ketinggian 60 cm. Bahkan saat uji coba sebelum dilempar ke pasaran, Hi-Max diuji melewati genangan dan airnya sampai membasahi lantai kabin. Dalam kondisi tersebut pick up bertampang unik ini masih tetap menyala, dan sistem elektrikal tetap berfungsi.


Tags Terkait :
Daihatsu Hi-max Gran Max
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Van
Nah, Daihatsu Atrai Sedang Tes Jalan Nih?

1 tahun yang lalu


Pikap
Apa Itu Subaru Sambar?

2 tahun yang lalu


Pikap
Tahun 2023, Akan Ada Mobil Pikap dan Van Kolaborasi Tiga Pabrikan Jepang

2 tahun yang lalu


Pikap
Mari Berkenalan Dengan Daihatsu HIjet S 37

2 tahun yang lalu


Terkini

Bus
Ribuan Bus AKAP Siap Angkut Pemudik Dari Jakarta

17 jam yang lalu


Berita
Volkswagen Global Tertarik Kembali Bikin Mobil Militer

17 jam yang lalu


Berita
Diskon Suku Cadang Honda Hingga 20% Bagi Konsumen Terdampak Banjir

18 jam yang lalu


Berita
Ini Diskon Tarif Tol Cikampek-Kalikangkung Lebaran 2025

20 jam yang lalu


Berita
Mudik Ke Sumatera Dengan Mobil Listrik Lebih Aman, Ada Tambahan 106 SPKLU

21 jam yang lalu