Jeep mengumumkan recall pada varian Jeep Cherokee lansiran 2015 – 2016 secara global. Recall ini dilakukan terhadap mobil yang diproduksi antara 18 Febuari 2015 dan 10 September 2015 yang memiliki fitur power liftgate atau pintu bagasi elektrik.
Dilansir oleh Carscoops, mobil itu memiliki masalah kebocoran pada pintu bagasi belakang yang bisa membuat air masuk ke bagian dalam dan mengenai control modul dari motor bagasi elektrik. Jika hal ini terjadi, ini akan menjadi korslet dan berpotensi kebakaran.
Ada 55,687 Cherokee yang dipanggil kembali oleh Jeep. Bagi para pelanggan Indonesia, mengingat mobil ini juga dijual Indonesia, sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu tentang masalah ini ke dealer tempat Anda membeli Cherokee.