Rute Jalan Ganjil-Genap Jakarta Diperpendek

Rute Jalan Ganjil-Genap Jakarta Diperpendek

Dinas Perhubungan DKI Jakarta dan Ditlantas Polda Metro Jaya, telah memangkas beberapa ruas jalur perluasan ganjil-genap. Keputusan itu dilakukan karena rute tersebut dianggap terlalu panjang. 

Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Budiyanto menjelaskan bahwa, rute yang dipangkas terdiri dari Jalan Benyamin Sueb dari semula 4,07 km menjadi 3,25 km, wilayah Tomang sampai dengan Perintis Kemerdekaan menjadi 21,95 km, dan Metro Pondok Indah 6,69 km jadi 3,85 km. 

"Hasil tersebut berdasarkan keputusan bersama dan setelah melakukan hasil evaluasi," kata Budiyanto yang dikutip dari Kompas.com

 

 

Sebelumnya, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Jakarta Andri Yansyah mengatakan bahwa ruas tersebut dinilai kepanjangan dan rombongan atlet pun tidak sampai melewati jarak sepanjang itu. 

"Jadi kita putuskan untuk dipangkas jalurnya," ucap Andri belum lama ini. 

Andri melanjutkan, setelah dipangkas penerapan perluasan ganjil genap di Pondok Indah hanya berlaku dari Simpang Kartini hingga Simpang Pondok Indah, Jakarta Selatan. Sementara untuk Kemayoran dari Bundaran Angkasa hingga Kupingan Ancol.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 
Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com