MyBMW, Ini Aplikasi Pintar Yang Menghubungkan Smartphone Konsumen Dengan Mobil BMW

BMW memperkenalkan aplikasi digital baru yang menghubungkan smartphone dengan mobil yakni MyBMW.
Penulis: Aditya Widiutomo
Jumat, 17 Mei 2024 10:00 WIB
Berita - MyBMW, Ini Aplikasi Pintar Yang Menghubungkan Smartphone Konsumen Dengan Mobil BMW
Bagikan ke:

OTODRIVER - BMW memperkenalkan aplikasi digital baru yang menghubungkan smartphone dengan mobil yakni MyBMW. Aplikasi ini hadir di model-model terbaru BMW dan salah satunya adalah BMW Seri-3 nik 2024.

Aplikasi MyBMW dapat digunakan pada sistem operasi iOS dan Android dan dapat diunduh secara gratis dari Apple App Store atau Google Play Store. Beberapa fungsinya cukup penting. Di antaranya adalah pengoperasian jarak jauh untuk mencari lokasi kendaraan (Vehicle Finder), mengunci dan membuka kunci pintu, dan memantau lingkungan sekitar kendaraan (Tampilan 3D Jarak Jauh).

Foto - MyBMW, Ini Aplikasi Pintar Yang Menghubungkan Smartphone Konsumen Dengan Mobil BMW
Aplikasi MyBMW

Fungsinya juga mencakup kemampuan mengirimkan alamat tujuan dari smartphone ke sistem navigasi kendaraan. Jangkauan fungsi untuk kendaraan listrik juga telah diperluas, termasuk tampilan range listrik yang lebih jelas.

Informasi pengguna dan pengaturan yang disimpan dalam BMW ID kini juga dapat diimpor ke dalam kendaraan dengan sangat mudah dengan memindai kode QR yang ditampilkan di layar iDrive. Yang tak kalah pentingnya, aplikasi MyBMW juga memungkinkan pelanggan menghubungi Mitra Servis BMW mereka secara langsung dan memberikan gambaran lebih rinci mengenai kebutuhan servis kendaraan mereka.

“BMW memiliki komitmen terhadap digitalisasi. Untuk itu BMW terus memperkuat keahlian digitalnya, menghadirkan kendaraan yang modern, software, hardware, dan layanan premium yang terintegrasi secara seamless. Inilah cara BMW meletakkan fondasi teknologi yang memungkinkan BMW menawarkan fungsi-fungsi baru kepada pelanggan kami secara berkelanjutan. Kendaraan BMW selalu up to date dengan teknologi terkini. Dengan menghadirkan BMW Connected Drive di Indonesia, BMW tidak hanya memperkenalkan fitur baru - namun kami mendefinisikan ulang cara pelanggan kami berinteraksi dengan kendaraan BMW. (AW).

#mybmw

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.