Wuling Air ev Hadir di IEMS 2023, Bentuk Dukungan Pengembangan EV Nasional

Wuling Air ev Hadir di IEMS 2023, Bentuk Dukungan Pengembangan EV Nasional

Wuling Motors kembali menegaskan komitmennya dalam mendukung pengembangan kendaraan listrik di Tanah Air melalui partisipasinya dalam ajang Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2023.

Dalam pameran yang digelar khusus kendaraan listrik ini, pabrikan yang memiliki fasilitas produksi di Jawa Barat ini menampilkan Wuling Air ev varian Long Range sebagai unit display di booth G1 yang berlokasi di ICC Building BRIN, Kawasan Sains Teknologi (KST) Soekarno, Cibinong, Bogor.

Namun demikian, pabrikan berlogo Lima Berlian ini pun menyediakan unit test drive Air ev bagi pengunjung yang ingin merasakan secara langsung pengalaman berkendara bersama kendaraan listrik rakitan dalam negeri ini.

"Keikutsertaan di IEMS 2023 merupakan langkah Wuling sebagai produsen EV untuk mendukung pengembangan kendaraan listrik di Indonesia. Langkah ini juga menjadi bentuk dukungan kepada pemerintah dalam mempercepat elektrifikasi kendaraan di Tanah Air, yang kami wujudkan dengan menghadirkan kendaraan listrik pertama Wuling di Indonesia, Air ev, di IEMS. Kami berharap pameran ini dapat menjadi ajang sosialisasi kendaraan listrik ke masyarakat dan berdampak positif bagi masa depan mobilitas di Indonesia," terang Dian Asmahani, Brand & Marketing Director Wuling Motors dalam keterangannya.

Salah satu daya tarik dari Wuling Air ev adalah kemudahan dalam pengisian daya di rumah. Pengisian dengan model AC ini cukup menggunakan daya minimal 2.200 Watt.

Semua model Air ev menggunakan jenis baterai Lithium Ferro Phosphate berstandar IP67 yang sudah terbukti aman untuk digunakan, salah satunya terhadap rendaman air.

Untuk varian Long Range mengkaryakan baterai 26,7 kWh yang mampu menempuh jarak 300 km. Sedangkan tipe Standar Range dan Air ev Lite menggunakan baterai 17,3 kWh yang mampu menyuguhkan jangkauan jarak 200 km.

Selanjutnya, Wuling Air ev turut menawarkan kemudahan dalam kepemilikan. Total biaya perawatan yang dikeluarkan untuk kendaraan listrik ini pun terjangkau dengan angka berkisar Rp3,9 jutaan hingga 100.000 kilometer atau 5 tahun.

Terdapat pula ragam garansi yang mendukung kenyamanan pengguna selama memiliki Wuling Air ev, di antaranya adalah garansi umum kendaraan 100.000 kilometer atau 3 tahun, bebas biaya perawatan hingga 50.000 kilometer atau 2 tahun, hingga garansi baterai 120.000 kilometer atau 8 tahun.

Wuling Air ev untuk fitur di ajang IEMS 2023

Sejak kehadirannya di Tanah Air di Agustus 2022 lalu, Air ev mengukir angka penjualan lebih dari 10.000 unit hanya dalam kurun waktu 1 tahun.

Mobil mungil ini pun dipercaya sebagai Official Car Partner untuk para delegasi pada tiga acara berskala internasional, yakni KTT G20 2022 di Bali, KTT ASEAN 2023 di Labuan Bajo, dan KTT ASEAN 2023 di Jakarta.

Sebagai tambahan informasi, Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2023 akan digelar hingga 23 September 2023. Kegiatan ini merupakan rangkaian pameran, seminar, serta presentasi produk mengenai Kendaraan Bermotor Listrik (KBL) yang bertujuan untuk memacu perkembangan kendaraan listrik di Indonesia dan menampilkan berbagai inovasi terbaru bersama dengan produsen kendaraan listrik dan komponennya. (SS)

Air ev dan charging wall rumahan

 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 
Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com