Wujud Alphard-Vellfire Generasi Terbaru Lagi-Lagi Bocor

Wujud Alphard-Vellfire Generasi Terbaru Lagi-Lagi Bocor

Toyota Alphard lagi-lagi bocor sebelum rilis secara resmi. Seperti dikutip dari caranddrive.net (22/5), mobil ini hadir dengan perubahan yang sudah diprediksi sebelumnya.

Namun berbeda dibandingkan Lexus LM 350, Alphard dan Vellfire generasi terbaru ini hadir dengan nuansa yang modern namun tetap mewah. Tetapi, perlu diakui masih ada bahasa-bahasa desain Alphard generasi sebelumnya yang membekas pada generasi terbaru ini.

Adit

Pada bagian depannya, grill berukuran besar sesuai dengan karakter Alphard dari masa ke masa.

Pada bagian depan, antara Alphard dan Vellfire memiliki perbedaan yang kentara. Seperti Daytime Running Light LED, bentuk bemper, dan juga bentuk grill.

Sementara di bagian belakangnya, Alphard dan Vellfire memiliki perbedaan lagi, khususnya di bagian stoplampnya. Terlihat Alphard menggunakan lampu belakang yang dimensinya lebih besar ketimbang Vellfire.

Menurut bocoran sebelumnya, MPV ini akan ditenagai mesin 2.400 cc turbo, 2.400 cc turbo hybrid berkode T24A, serta 2.500 cc hybrid berkode A25A. Namun untuk opsi mesin 3.500 cc V6 kini telah ditiadakan.

Berbeda dengan saudaranya, Lexus LM akan hadir dengan dua opsi pilihan mesin hybrid, di antaranya mesin 2.400 cc turbo hybrid dan juga 2.500 cc hybrid.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 
Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com