Beranda Berita

Menjadi Mobil Terlaris, Apakah Avanza Dibuatkan dengan Elektrifikasi?

Berita
Penulis: Gemilang Isromi Nuar
Selasa, 14 Februari 2023 13:00 WIB
Berita - Menjadi Mobil Terlaris, Apakah Avanza Dibuatkan dengan Elektrifikasi?
Bagikan ke:

Pada 2022 lalu, Toyota berhasil memimpin pasar otomotif Indonesia dengan market share 31,6 persen. Tingginya angka distribusi yang dibukukan Toyota, tidak lepas dari kontribusi Avanza. Nah, pada era peralihan elektrifikasi saat ini Otodriver mencoba menanyakan kepada Toyota, kapan ada Avanza dengan elektrifikasi?

Vice President PT Toyota Astra Motor Henry Tanoto mengatakan bahwa perusahaan masih mempelajari teknologi elektrifikasi dan kebutuhan masyarakat Indonesia.

“Toyota kalau meluncurkan produk selalu melihat kebutuhan pelanggan. Jadi kami sedang pelajari dengan seksama,” kata Henry di Jakarta,Senin, (13/2).

Toyota Indonesia sendiri sudah memperkenalkan sejumlah produk mobil listrik di pasar otomotif Indonesia. Salah satunya Toyota bZ4X dan Zenix Hybrid

"Jadi untuk elektrifikasi ditahun ini kita akan terus berusaha memberikan produk-produk lagi. Jadi kita akan memeperkenalkan teknologi ramah lingkungan kepada semua jenis mobil yaitu EV, Plug in Hybrid, dan Hybrid. Jadi tunggu aja di tahun ini," ujar Henry.

Perlu diketahui, mobil elektrifikasi Avanza memang sudah diisukan lahir sejak tahun lalu. Namun, ternyata yang muncul adalah Kijang Innova EV yang ditampilkan pada ajang a Internasional Motor Show Hybrid (IIMS) 2022. Toyota menyebut progres pihaknya dalam mendalami mobil elektrifikasi terus berjalan.

"2019 kebanyakan kita bicara hybrid atau sedikit plug in hybrid, kemudian 2020-2021 itu mulai BEV seperti Lexus BEV, sekarang Toyota ingin memberi pesan bahwa elektrifikasi ini lengkap. Artinya hybridnya diperbanyak, BEV juga sama sambil kita lihat ke depannya," kata Direktur Pemasaran TAM Anton Jimmi Suwandy pada saat IIMS 2022 dikutip dari cnbcindonesia, Senin (13/2).

#avanza #listrik #elektrifikasi

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.