Beranda Berita

Toyota Glanza dan Urban Cruiser Laris Manis Di India

Berita
Penulis: Aditya Widiutomo
Selasa, 15 Juni 2021 06:00 WIB
Berita - Toyota Glanza dan Urban Cruiser Laris Manis Di India
Bagikan ke:

Toyota dan Suzuki menjalin kerjasama di India. Kedua pabrikan ini menciptakan mobil kembar layaknya Toyota dan Daihatsu.

Ada dua produk Toyota yang merupakan hasil rebadge dari mobil Suzuki. Toyota Glanza merupakan mobil rebadge dari Baleno Hatchback serta Urban Cruiser yang mengambil basis dari Vitara Brezza.

Foto - Toyota Glanza dan Urban Cruiser Laris Manis Di India

Kedua mobil ini justru meraih angka penjualan yang fantastis di Negeri martabak. Toyota Glanza mencatatkan angka penjualan 22.530 unit dan Toyota Urban Cruiser tercatat penjualan mencapai 16.316 unit pada periode 1 April 2020 hingga 31 Maret 2021.

Toyota Urban Cruiser dan Suzuki Vitara Brezza belum dihadirkan di Indonesia hingga saat ini. Tentu mobil ini sangat menarik jika masuk ke Indonesia dan mampu bersaing dengan KIA Sonet, serta Raize-Rocky.

Sedangkan Suzuki Baleno Hatchback sudah hadir di Indonesia tanpa kembarannya Toyota Glanza. Mobil ini terbilang laris di Indonesia sebab harga jualnya yang lebih bersaing dibanding para rivalnya seperti Toyota Yaris dan Honda City Hatchback.

#toyota #glanza #suzuki #baleno-hatchback #urban-cruiser #vitara-brezza

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.