Beranda Berita

Jeep Gladiator Tidak Akan Dapatakan Asupan Elektrifikasi Sebelum 2024

Berita
Penulis: Suryo Sudjatmiko
Rabu, 1 Desember 2021 08:00 WIB
Berita - Jeep Gladiator Tidak Akan Dapatakan Asupan Elektrifikasi Sebelum 2024
Bagikan ke:

Teknologi elektrifikasi akan semakin akrab dengan pasar kendaraan bermotor. Pabrikan berlomba-lomba untuk menciptakan kendaraan ‘hijau’ nan ramah lingkungan, tak terkecuali Jeep.

Sebelumnya Jeep pernah memberi sinyal bahwa akan ada versi elektrifikasi dari JT Gladiator. Ini merupakan gambaran ambisi Jeep untuk menerapkan teknologi elektrifikasi ini pada semua lininya termasuk pikapnya.

Kembali ke Gladiator dengan elektrifikasi, sejauh ini Jeep memang tidak menyebutkan kapan pikapnya ini akan mengasup sistem elektrifikasi, namun berdasarkan laporan Mopar Insider, Gladiator 4xe tidak akan sampai ke showroom sampai 2024 mendatang.

Dikutip dari carscoops, nara sumber anonim dari dalam Stellantis menyebutkan bahwa sang pikap PHEV baru akan hadir setelah JL Wrangler mendapatkan penyegaran di tahun 2023.

Belum terlalu jelas mengenai spesifikasi pikap bersetrum ini, namun jika melihat dimensinya yang lebih besar dari JL Wrangler, besar kemungkinan mobil ini akan mendapatkan powertrain yang lebih besar, termasuk juga motor listrik dan baterainya.

Saat ini JT Gladiator mengandalkan mesin V6 3.6 liter Pentastar. Selain itu muncul pula pilihan mesin diesel V6 3.0 liter EcoDiesel. Keduanya diakurkan dengan pilihan girboks 6 speed manual dan 8 speed otomotis. Jeep tidak memberikan opsi penggerak 4x2 dan hanya tersedia dalam versi 4x4. 

#jeep-gladiator #jt-gladiator #phev

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.