Beranda Berita

Harga Menggiurkan Nissan Magnite Ternyata Hanya Untuk Perkenalan

Berita
Penulis: Aditya Widiutomo
Kamis, 14 Januari 2021 09:00 WIB
Berita - Harga Menggiurkan Nissan Magnite Ternyata Hanya Untuk Perkenalan
Bagikan ke:

Nissan Magnite bisa dikatakan penerus dari model Datsun baik di Indonesia maupun di India. Sebagai penerus Datsun, mobil ini dijual dengan harga yang dinilai tinggi, yakni  Rp 208,8 juta hingga Rp 238,8 juta.

Tetapi bila dibandingkan dengan pesaingnya, seperti KIA Sonet dan MG ZS, mobil ini dibanderol dengan harga yang paling bersaing. Namun rupanya, harga Nissan Magnite yang disebut terjangkau ternyata hanya bersifat perkenalan saja.

Foto - Harga Menggiurkan Nissan Magnite Ternyata Hanya Untuk Perkenalan

"Jadi harga yang kami sampaikan pada media briefing sebelumnya itu memang adalah harga perkenalan. Lalu berapa lama kami akan pertahankan harga tersebut? Memang kami akan mereview-nya," kata Tan Kim Piauw selaku  Direktur Sales & Marketing PT Nissan Motor Distributor Indonesia (NMDI) dalam Virtual Media Briefing 'All-New Nissan Magnite', Selasa (12/1/2021).

Nissan Magnite hadir dalam tiga varian, yakni Upper MT, Premium MT, dan Premium CVT yang dijual dengan harga mulai dari Rp 208,8 juta hingga Rp 238,8 juta.

Tetapi, yang membuatnya begitu menggiurkan adalah fitur yang dibawanya. Seperti  layar instrumen 7 inci TFT Around View Monitor, Tyre Pressure Monitoring System, headunit berukuran 8 inci, dan Engine Start Stop Button. Belum lagi mobil ini dilengkapi dengan mesin 1.000 cc 3 silinder turbo yang cukup menyenangkan.

#nissan #magnite

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.