Toyota Supra Model Baru Tiba-tiba Melintas di Goodwood!

Toyota Supra Model Baru Tiba-tiba Melintas di Goodwood!

Toyota Supra generasi terbaru sudah resmi diperkenalkan beberapa bulan lalu dan kini mobil tersebut resmi muncul di muka umum! Goodwood Festival of Speed 2018, Inggris, dipilih Toyota untuk memunculkan mobil generasi barunya tersebut.

Kendati demikian, Toyota masih malu untuk mengungkap sepenuhnya Supra terbaru ini. Dalam trek sepanjang 1,86 km tersebut, Supra model baru itu melaju dengan corak bodi kamuflase.

istimewa

Dilansir dari Caradvice (15/7), unit yang di Goodwood disamarkan namanya sebagai 'A90' ini memang benar mengambil platform hasil kerjasama Toyota dan BMW. Platform ini akan sama dengan BMW Z4 generasi terbaru.

Sampai saat ini belum ada keterangan dari Toyota mengenai kemunculan Supra model baru ini di festival Goodwood 2018. Seperti yang pernah kami laporkan, Supra yang telah mencuri perhatian dunia ini kabarnya akan mulai dijual pada 2019.

Kabarnya, Supra model baru akan mengusung mesin 3.000 cc turbo yang mampu menyemburkan tenaga 335 dk dan torsi mencapai 500 Nm. Dan akan ada versi yang lebih 'pedas' dengan embel-embel 'GRMN version'.

Goodwood Festival of Speed sendiri merupakan acara tahunan yang terkenal di kalangan pecinta otomotif dunia. Berbagai mobil balap, mobil produksi massal berbagai usia, bahkan mobil konsep selalu unjuk gigi di trek ini hanya untuk show off.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 

Bagikan

Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com