Beranda Berita

Daihatsu: Pakai Mobil Sendirian, Buat Apa Beli yang 7 Penumpang

Berita
Penulis: Danu P Dirgantoro
Sabtu, 17 Februari 2018 13:00 WIB
Berita - Daihatsu: Pakai Mobil Sendirian, Buat Apa Beli yang 7 Penumpang
Bagikan ke:

Indonesia masih jadi pasar yang sangat menjanjikan bagi mobil jenis MPV 7 penumpang. Sampai-sampai versi LCGC-nya pun laris manis bak kacang goreng. Salah satu produsennya pun mengungkap kenapa hal ini bisa terjadi.

"Selama masyarakat Indonesia masih punya filosofi 'Mangan ora mangan asal ngumpul', maka (MPV) seven seater akan menjadi pilihan utama," lugas Amelia Tjandra, Marketing Director PT Astra Daihatsu Motor (13/2). 

Foto - Daihatsu: Pakai Mobil Sendirian, Buat Apa Beli yang 7 Penumpang

Ia turut memberi perbedaan dengan tren yang berlaku di Malaysia. Menurutnya, seiring bertumbuhnya masyarakat yang berpendidikan tinggi dan lebih pakai logika, maka sebetulnya mobil 7 penumpang bukan lah primadona.

"Kalau mereka sehari-hari pakai mobil sendirian atau berdua, ya buat apa beli mobil tujuh penumpang. Sehingga di Malaysia, city car jadi dominan, sementara di Indonesia belum," analisa Amelia.

Bukti suburnya MPV di Indonesia sangat mudah terlihat. Sampai-sampai merek pendatang baru, Wuling, menghadirkan MPV 7 penumpang baik ketegori Low dan Medium.

Sebagai informasi, dari pabrik Daihatsu Indonesia, dibuat Toyota Calya dan Sigra yang sejak awal kemunculan di 2016 langsung menuai penjualan fantastis.

#daihatsu #toyota #wuling

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.