Beranda Berita

Wuling Confero dan Toyota Avanza Sama-sama 1.500 CC dan RWD, Mana yang Lebih Bertenaga?

Berita
Penulis: Danu P Dirgantoro
Senin, 7 Agustus 2017 10:00 WIB
Berita - Wuling Confero dan Toyota Avanza Sama-sama 1.500 CC dan RWD, Mana yang Lebih Bertenaga?
Bagikan ke:

Wuling Confero yang "berspesies" MPV sejati menganut penggerak roda belakang alias Rear Wheel Drive (RWD). Dengan demikian, Confero menambah deretan model tarikan belakang dalam kelas LMPV.

Sebelumnya, hanya ada 'Si Kembar' Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia yang berpenggerak belakang dalam kelas LMPV yang belakangan menghangat ini. Lantas, bagaimana besaran tenaga antara Avanza dan Confero? Mana yang lebih bertenaga?

Foto - Wuling Confero dan Toyota Avanza Sama-sama 1.500 CC dan RWD, Mana yang Lebih Bertenaga?

.

Dari data spesifikasi yang kami himpun dari masing-masing laman resmi kedua merek (5/8), di atas kertas Avanza kalah besaran tenaga. Sebuah Avanza 1.5 G MT ternyata tenaganya lebih rendah 5 dk dibanding Confero S. 

Keduanya sama-sama bertransmisi manual 5 percepatan. Untuk mengukir 102 dk, Avanza 1.5 G MT harus mencapai putaran mesin di 6.000 rpm. Sedangkan Confero S, hanya di putaran 5.800 rpm sudah bisa mencetak 107 dk. 

Mobil Volume silinder Teknologi Tenaga Torsi
Toyota Avanza 1.5 G MT  1.496 cc 4 silinder DOHC, Dual VVT-i 102 dk @ 6.000 rpm 136 Nm @ 4.200
Wuling Confero S MT 1.485 cc 4 silinder DOHC, DVVT 107 dk @ 5.800 rpm 142 Nm @ 3,800 ~ 4,400

Lantas, dari segi segi momen puntir alias torsi, Confero juga berhasil mengungguli 'mobil sejuta umat' itu. Torsi Avanza 1.5 G MT tercatat sudah terpatok di angka 136 Nm ketika mesin teriak di 4.200 rpm. Sedangkan Confero S mampu meraih 142 Nm dalam rentan putaran 3.800 rpm sampai 4.400 rpm.

Sebagai informasi, Confero S dipersenjatai mesin 1.485 cc berkonfigurasi 4 silinder DOHC. Sedangkan Avanza 1.5 G menggunakan dapur pacu berkapasitas 1.496 cc DOHC plus teknologi Dual VVT-i.

Foto - Wuling Confero dan Toyota Avanza Sama-sama 1.500 CC dan RWD, Mana yang Lebih Bertenaga?

Danu

#wuling #confero #toyota #avanza

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.