Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaTips

Jangan Asal Semir Ban, Ketahui Bahan Yang Dianjurkan Dan Yang Dilarang

Tak semua semir ban dibuat dari bahan yang benar
Tips
Minggu, 9 Maret 2025 11:00 WIB
Penulis : Suryo Sudjatmiko
Ilustrasi semir ban. (Foto : Otodriver/undefined)


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER - Tampilan klimis sebuah mobil salah satunya ditunjang tampilan ban hitam yang mengkilat. 

Klimisnya ban ini umumnya hadir dari penggunaan semir ban, selain mendongkrak estetika, semir ban juga mampu mencegah terjadinya ozon crack atau retak rambut pada permukaan karet ban.

Namun apakah fakta tersebut benar adanya? 

“Bisa ya bisa juga tidak. Semua itu tergantung pada jenis semir ban yang digunakan,” jelas Product Marketing Manager Michelin Indonesia, Mochammad Fachrul Rozi.

BACA JUGA

“Sejauh bahan semirnya berasal dari silicon atau dari material aquabase semuanya hal tersebut adalah benar. Tapi tidak demikian jika menggunakan bahan oilbase. Biasanya penyemiran ban model ini menggunakan bahan dasar dari oli bekas,” sambungnya.

Mengapa penggunaan oli bekas tidak baik?  

Rozi menyebutkan bahwa ban bahan dasarnya merupakan karet sintentik yang salah satu materialnya diambil dari bahan dasar minyak bumi. “Ini sama dengan yang digunakan sebagai bahan dasar oli. Dan apabila keduanya bertemu akan timbul reaksi yang justru berdampak pada ‘kesehatan’ karet ban. Kualitas karet ban justru akan lebih cepat turun dan mengalami kerusakan,” beber pria ramah ini.

“Ciri cairan yang berasal dari olibase ini adalah sangat mengkilat apabila dioleskan pada ban. Lebih kinclong dari semir ban silicon ataupun yang berbahan aquabase,” sambungnya.

Pria asal Jawa Timur ini juga mengatakan bahwa semir berbahan silikon ataupun aquabase harganya jauh lebih mahal. “Jadi kalo kita mencuci mobil di tempat carwash dengan harga yang sangat murah patut dicurigai bukan menggunakan bahan semir yang tepat,” lanjutnya.

“Jika mobil dicuci di carwash dengan harga ekonomis, ada baiknya minta supaya bannya tidak usah disemir dan baru kita poles dengan semir ban yang kita sediakan dengan spek yang benar,” tutupnya (SS) 


Tags Terkait :
Semir Ban Semir Ban Yang Benar Semir Ban Silikon
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Tips
Jangan Asal Semir Ban, Ketahui Bahan Yang Dianjurkan Dan Yang Dilarang

Tak semua semir ban dibuat dari bahan yang benar

8 bulan yang lalu


Tips
Efek Samping Penggunaan Semir Ban

Komponen ban tentunya sangat vital.

3 tahun yang lalu


Tips
Apakah Penggunaan Semir Ban Aman?

Komponen ban tentunya sangat vital.

5 tahun yang lalu


Tips
Agar Optimal dan Cemerlang, Nyemir Ban Pun Perlu Taktik

Supaya semir ban berbasis bahan silikon dapat benar-benar cemerlang saat digunakan ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum melakukan penyemiran.

5 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Hilux Generasi IX Terdaftar Masuk Indonesia. Akankah Diluncurkan Di IIMS 2026?

Hilux Gen IX akan mengusung mesin diesel 2800 cc

13 jam yang lalu


Berita
Hyundai Staria Electric Resmi Melakukan Debut Dunianya

Hyundai Staria Electric resmi melakukan debut dunianya. M

21 jam yang lalu


Berita
Hyundai Palisade Paket Lengkap Sebuah SUV Modern, Ini Skema Kreditnya

Hyundai Palisade generasi kedua memiliki banyak keunggulan sehingga membuatnya banyak diminati. Tertarik membelinya dengan cara kredit? Berikut rinciannya.

1 hari yang lalu


Berita
Holiday In Style 2025, Honda HR-V RS e:HEV Teman Liburan Hemat, Tapi Ada Satu Kekurangannya

Honda HR-V RS e:HEV merupakan mobil yang kami anggap memiliki value for money yang baik. Berikut impresinya ketika kami gunakan plesiran.

1 hari yang lalu


Berita
Mengenal ID. Era 9X, Crossover VW Bertenaga Listrik

Diklaim bisa jadi pilihan yang sangat menggoda buat pasar mobil Tiongkok dan Asia.

1 hari yang lalu