Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaTips

Tips Merawat Sunroof

Meski bukan fitur utama di dalam suatu mobil, namun sunroof terkadang menjadi fitur yang menambahkan nilai sebuah mobil.
Tips
Rabu, 29 Mei 2024 11:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER - Meski bukan fitur utama di dalam suatu mobil, namun sunroof terkadang menjadi fitur yang menambahkan nilai sebuah mobil. Hadirnya sunroof seolah menambah kesan mewah dan lapang di dalam kabin.

Namun, tahukah Anda bahwa sunroof membutuhkan perawatan?

Ilustrasi sunroof

Ribut Raharjo selaku pemilik bengkel spesialis BMW Key Auto di kawasan Jakarta Selatan menjelaskan beberapa hal penting untuk menjaga sunroof agar tetap awet.

“Tidak hanya merek BMW, tetapi perawatan sunroof kurang lebih sama saja pada mobil merek apapun. Hal-hal ini yang perlu diperhatikan,” ungkap Raharjo ketika dihubungi oleh tim OtoDriver beberapa waktu lalu.

BACA JUGA

Bersihkan sunroof secara rutin

Ketika Anda membuka sunroof, mungkin Anda sering mengabaikan kondisi kebersihan rel sunroof. Mulai dari debu, pasir hingga kerikil yang dapat menempel di rel sunroof. Akibatnya, rel jadi bergesekan langsung dan membuat macet jalur rel. Bila dibiarkan lama tanpa dibersihkan, otomatis kotoran akan menumpuk di rel sehingga mengganggu jalur pembuangan air. Akibatnya, saluran drainase pun tersumbat. Ketika air menggenang, rel lama-kelamaan akan berkarat dan akhirnya memicu kebocoran.

Lindungi rel sunroof

Bukan hanya kaca sunroof yang harus dirawat. Anda juga harus memperhatikan kondisi rel sunroof. Rel sunroof bisa saja rusak karena teralu sering digunakan atau termakan usia. Perawatan rel sunroof sebenarnya sangat sederhana. Cukup lapisi rel dengan lapisan gemuk cair dan bersihkan kerak dan karat agar rel kembali lancar bergerak.

Jangan diamkan sunroof terlalu lama

Mobil yang tidak digunakan dalam waktu lama bisa rusak dengan sendirinya. Sunroof juga demikian. Bila tidak digunakan terlalu lama, maka bisa saja rusak. Meskipun Anda tidak pernah menggunakan mobil tersebut, setidaknya gerakkan sunroof dengan membuka dan menutupnya minimal 3 minggu sekali agar rel tidak lengket di kaca sunroof dan akhirnya sulit untuk dibuka.

Keringkan setelah terkena air

Jangan pernah membiarkan rel sunroof terlalu lama basah. Hal ini untuk mencegah karat timbul dan merusak kinerja rel sunroof itu sendiri. Selain itu, kaca sunroof juga wajib dikeringkan. Jangan sampai waterspot atau jamur kaca merusak penampilan sunroof Anda. Air yang dibiarkan mengering dengan sendirinya juga bisa menjadi kerak yang akan mengganggu penampilan serta kinerja. (AW).


Tags Terkait :
Tips Sunroof
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Wuling New Alvez 2025 Resmi Meluncur, Harga Mulai Rp217 Juta

Wuling New Alvez 2025 resmi meluncur membawa pembaruan desain dan fitur canggih ADAS. Simak daftar lengkap harga Wuling New Alvez 2025 mulai dari Rp217 juta.

4 hari yang lalu

Berita
7 Hal Yang Membuat Mitsubishi Xforce Tetap Menarik

Sudah berumur setahun, Xforce Ultimate DS masih punya 7 daya tarik dan keunggulan. Ini detailnya.

5 hari yang lalu


Tips
Mobil Anda Ditinggal Berlibur? Perhatikan Hal-Hal Ini

Momen liburan Natal dan Tahun Baru telah tiba.

10 bulan yang lalu

Tips
Tips Merawat Sunroof

Meski bukan fitur utama di dalam suatu mobil, namun sunroof terkadang menjadi fitur yang menambahkan nilai sebuah mobil.

1 tahun yang lalu


Tips
Tips Merawat Sunroof Mobil Anda

Meski bukan fitur utama di dalam suatu mobil, namun sunroof terkadang menjadi fitur yang menambahkan nilai sebuah mobil. 

2 tahun yang lalu


Tips
Cara Hilangkan Jamur Kaca Murah Meriah

Menghilangkan jamur pada kaca mobil, termasuk sunroof mobil bisa menggunakan bahan alami seperti odol dengan kain microfiber.

2 tahun yang lalu


Tips
Kebiasaan ini Bisa Jadi Pemicu Munculnya Jamur pada Kaca Mobil

Jamur yang membandel dapat menyebabkan visibilitas pengemudi terganggu.

2 tahun yang lalu


Tips
Sunroof Ternyata Butuh Perawatan, Begini Caranya

Meski bukan fitur utama di dalam suatu mobil, namun sunroof terkadang menjadi fitur yang menambahkan nilai sebuah mobil.

2 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Ternyata Ini Perbedaan Penggerak Antara Toyota Yaris Cross Dengan Veloz Hybrid

Toyota Veloz HEV alias Veloz bermesin hybrid baru saja melakukan debutnya pada penghujung tahun 2025 lalu melalui ajang Gaikindo Jakarta Auto Week 2025. Ini Bedanya dengan Yaris Cross hybrid.

5 jam yang lalu


Bus
Pasca Kecelakaan Di Semarang, PO Cahaya Trans Dibekukan

Operator harus menyusun ulang struktur bisnisnya secara menyeluruh

7 jam yang lalu


VIDEO: Crash Test Perodua Trez, Kembaran Yaris Cross (ASEAN NCAP)

Perodua Traz telah menjalani tes tabrak yang dilakukan oleh ASEAN NCAP.

Crash Test | 7 jam yang lalu


Berita
Konsumsi Listrik Untuk EV Naik 479 Persen Saat Nataru

Ada dua ratusan ribu aktivitas isi daya listrik selama masa liburan akhir tahun 2025 hingga awal 2026.

8 jam yang lalu


Berita
Holiday In Style 2025, POV Menjadi Bos Dengan Camry Hybrid Terbaru

Toyota Camry hybrid terbaru begitu lengkap. Selain nyaman ditumpangi, ia juga enak untuk dikemudikan sendiri. Inilah pengalaman kami.

1 hari yang lalu