Menu


Terhubung Bersama Kami

OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Bustruck.id. All rights reserved.
BerandaMobilityBus

Foton Punya Andalan di Segmen Bus Listrik, Mau Hadir di Indonesia?

Saat ini, sejumlah bus listrik dari berbagai merek hadir sebagai armada bus kota, Transjakarta. Mulai dari BYD hingga Golden Dragon jamak terlihat. Di sisi lain, Foton ternyata punya bus.
Bus
Selasa, 3 Desember 2024 11:28 WIB
Penulis : Ilham Pratama
Bus Foton eAUV


BUS-TRUK - Saat ini, sejumlah bus listrik dari berbagai merek hadir sebagai armada bus kota, Transjakarta. Mulai dari BYD hingga Golden Dragon jamak terlihat. Di sisi lain, Foton ternyata memiliki bus listrik sejenis.

Hal tersebut kami temui di sela ajang Foton Asia Pacific Partners Conference 2024 di Bangkok, Thailand pekan lalu. Terdapat bus listrik, eAUV dengan kode BJ6129EVCA-R4 yang ditawarkan untuk pasar global oleh Foton.

Bus berkelir hijau ini memiliki spek lower deck seperti armada non koridor di Transjakarta. Panjang keseluruhannya mencapai 12 meter dengan wheelbase sepanjang 6 meter. Untuk kabinnya, total bangku yang tersedia ada 29 seat, plus satu untuk pengemudi. Namun total angkutnya dapat mencapai 80 penumpang.

Untuk sumber penggeraknya, terdapat motor listrik bertenaga maksimum 230 kW dengan torsi 1.100 Nm. Sedangkan top speednya diklaim mencapai 69 km/jam dan jarak tempuh hingga 300 km.

BACA JUGA

Motor listrik bertipe central drive ini disokong baterai LFP berkapasitas 385,08 kWh yang dapat dicas dari sisa 20 persen ke 80 persen dalam 2 jam saja.

Meski terlihat mumpuni, namun pihak PT Indomobil Global Transportasi selaku distributor EV Foton di Indonesia belum akan menghadirkan bus listrik ini dalam waktu dekat.

"Kami masih fokus ke jenis kendaraan EV niaga ringan. Seperti pikap dan light truck," ucap  Chief Operating Officer PT Indomobil Global Transportasi, Edi Napis pada Bus-truck. (IP)
 


Tags Terkait :
Bus Listrik Foton Foton Indonesia
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Bus
Bus Listrik Terbaik 2026, MAN Lion Coach E

Jarak tempuh maksimal, aman, nyaman, dan mudah dioperasikan serta dirawat.

1 minggu yang lalu


Bus
MG Ternyata Juga Bersiap Bikin Bus Listrik, Ini Bocorannya

Untuk sementara masih untuk pasar Eropa

1 bulan yang lalu


Bus
Inilah Setra TopClass, Bus Terbaik 2026

Jadi yang terbaik dalam hal kenyaman, keamanan, dan efisiensi operasional

1 bulan yang lalu


Bus
Inilah Empat Jagoan Bus Listrik Terbaru Dari Eropa

Punya desain yang tidak monoton khas bus listrik

1 bulan yang lalu


Terkini


Bus
Daerah Satelit Jakarta Kesulitan Anggaran Untuk Bus Transjabodetabek

Pemerintah daerah penyangga Jakarta diharap lebih kreatif dalam menangani moda transportasi komuter.

1 hari yang lalu


Pikap
Toyota Hilux 2026, Kini Ada Varian Diesel Hybrid Dan BEV

Karakter serta identitas Hilux yang sudah tertanam selama ini diklaim lebih tinggi standarnya. Berikut bocorannya.

1 hari yang lalu

Bus
Transjakarta Tunda Kenaikan Tarif, Karena Kondisi Ekonomi Belum Kondusif

Subsidi untuk angkutan umum lebih penting dibandingkan untuk kendaraan pribadi.

1 hari yang lalu


Bus
Pasca Kecelakaan Di Semarang, PO Cahaya Trans Dibekukan

Operator harus menyusun ulang struktur bisnisnya secara menyeluruh

1 hari yang lalu

Truk
Kelas Truk Di Dakar Rally 2026 Bukan Sekadar Balapan

Medan gurun pasir jadi arena adu performa, durabilitas, sampai teknologi terbaru.

1 hari yang lalu