Beranda Mobil Listrik

Tertangkap Kamera Saat Pengujian, Xiaomi MS11 Dijual Massal 2024

Mobil Listrik
Senin, 19 Juni 2023 06:00 WIB
Penulis : Ahmad Biondi
Mobil Listrik - Tertangkap Kamera Saat Pengujian, Xiaomi MS11 Dijual Massal 2024


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Anda mungkin mengingat kalau Xiaomi adalah produsen elektronik yang membuat smartphone, tablet atau laptop. Tapi kali ini mereka benar-benar serius menggarap pasar otomotif.

Pasalnya belum lama ini, mobil Xiaomi tertangkap kamera saat melakukan pengujian di jalan raya di negara China.

BACA JUGA

Foto - Tertangkap Kamera Saat Pengujian, Xiaomi MS11 Dijual Massal 2024

Dilansir dari gizmochina, saat ini mobil tersebut sedang telah dalam tahap pengujian untuk sementara waktu. Baru-baru ini, prototipe mobil itu tertangkap kamera sedang diuji di jalanan Tiongkok.

Seorang blogger otomotif lokal bernama Chang Yan telah membagikan beberapa gambar uji dari mobil yang diklaim sebagai Xiaomi MS11 yang akan datang. Meskipun, gambar yang terlihat bodi mobil listrik tersebut berbalut kamuflase. 

Namun jika dilihat dari foto, mobil listrik ini memiliki bentuk tubuh yang menggoda. Sepertinya, Xiaomi MS11 ini mengusung tipe bodi ala-ala fastback coupe.

Selain itu, foto tersebut juga memperlihatkan model pelek palang bintang mengotak yang berukuran 19 inch serta port pengisian yang terletak di sisi kiri belakang kendaraan.

Bukan hanya penampaknya, beberapa fitur utama mobil listrik ini juga sudah terungkap. Pihak Xiaomi mengatakan, MS11 akan menggabungkan sejumlah teknologi terbarunya seperti, AI internal dan juga kemampuan untuk auto pilot. Nantinya, Xiaomi MS11 akan ditawarkan dalam dua tipe. Perbedaan keduanya terdapat pada bagian baterai.

Varian pertama akan disematkan baterai BYD lithium iron phosphate blade berkapasitas 400 Volt. Sementara itu, varian kedua akan ditopang dengan baterai Kirin ternary CATL berkapasitas 800 Volt.

Masuknya Xiaomi ke industri kendaraan listrik telah menunjukan ambisi perusahaan untuk memperluas portofolio produknya di luar ponsel elektronik.

Tentunya, kinerja dari mobil listrik buatan Xiaomi ini akan sangat menarik untuk dikulik ketika sudah diluncurkan, mengingat reputasi Xiaomi yang cukup baik di industri smartphone.


Tags Terkait :
Xiaomi Mobil Listrik
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Xiaomi Resmi Rilis SU7 Ultra, Akselerasi 0-100 Km/Jam Tak Sampai 2 Detik!

1 hari yang lalu


Berita
Xiaomi Siap Jual Sedan Berperforma Tinggi SU7 Ultra, Peluncurannya Berbarengan Dengan Ponsel Xiaomi 15 Ultra

2 hari yang lalu


Mobil Listrik
30 Ribuan Unit Xiaomi SU7 Harus Direcall Di Cina

4 minggu yang lalu


Berita
Xiaomi SU7 Ultra, Diklaim Mobil 4 Pintu Massal Tercepat Di Bumi

2 bulan yang lalu


Berita
Siapa Sangka, Mobil Brand Cina Inipun Ada Kloningannya!

4 bulan yang lalu


Berita
Xiaomi SU7 Sudah Ada Di Negara Tetangga, Segera Dijual?

4 bulan yang lalu


Berita
Model Kedua Xiaomi Bakal Dirilis Oktober 2024 Mendatang

6 bulan yang lalu


Berita
Melihat Lebih Dekat Mobil Kedua Xiaomi Bernama MX11, Meluncur 2025

6 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Rekomendasi Mobil Seken Untuk Mudik Lebaran, Harga Mulai Rp 100 Juta Hingga Rp 1 Miliar

2 jam yang lalu


Bus
Pemprov Jakarta Akan Tambah Bus Mudik Gratis 2025, Lihat Syaratnya

2 jam yang lalu


Berita
Toyota Hanya Beri Varian Hybrid Untuk Veloz Saja, Avanza Belum

2 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Xpander Hybrid Edisi Khusus Meluncur Di Thailand, Ini Ciri Khasnya

3 jam yang lalu


Bus
Mudik Gratis Provinsi Jatim Laris Manis, Cari Tahu Informasinya Di Sini

3 jam yang lalu