Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaFirst Drive

First Drive: Tesla Model 3 Performance

Mobil listrik yang punya tenaga besar dan bisa berakselerasi hingga 100 km/jam dalam waktu 3,5 detik saja. Simak ulasan kami dalam first drive.
First Drive
Rabu, 6 Mei 2020 13:00 WIB
Penulis : Ahmad Biondi


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Kami berkesempatan menguji beberapa mobil listrik yang mulai berdatangan ke pasar Indonesia. Dari mulai Smart, Prius hingga BMW i3 sempat kami rasakan performanya, semuanya menawarkan fitur canggih serta kepraktisan berkendara.

Namun kali ini, kami merasa beruntung mencoba Tesla Model 3 Performance. Mobil yang dibanderol tidak kurang dari Rp 2,7 milyar di Indonesia ini, tak hanya menawarkan fitur yang modern, namun rasa berkendara dan performanya sekelas sport car bermesin besar.

Tak perlu membuang waktu kami pun langsung beranjak masuk kabin Tesla. Sebelumnya, Anda tidak akan menemukan anak kunci untuk membuka pintu Tesla, karena Model 3 hanya dilengkapi dengan kartu. Tempelkan kartu pada sensor di dekat pilar B, maka kunci mobil akan terbuka dengan sendirinya.

BACA JUGA

Setelah masuk, jangan lupa langsung mengatur kursi, agar posisi mengemudi terasa nyaman. Sementara untuk mengatur posisi setir, Anda bisa mulai mengoperasikan head unit berukuran 15 inci sebagai nyawa mobil ini. Tak hanya dapat mengatur lingkar kemudi, di situ Anda juga bisa melihat navigasi, tekanan angin, mode berkendara, AC, Audio bahkan sampai membuka laci penyimpanan.

Ketika Anda duduk di kursi semi bucket yang cukup nyaman, praktis Anda langsung mendapatkan visibilitas yang sangat baik. Karena tidak ada penghalang pada dasbor, mobil ini bahkan tidak memiliki tombol di bagian dasbor dan konsol tengah, hanya terdapat tuas untuk sein dan pengatur transmisi di sisi setir, sisanya Anda hanya mengatur mobil ini lewat pusat informasi di bagian tengah.

Dipersenjatai baterai 400 kWh, Tesla Model 3 varian tertinggi yang kami coba mampu memproduksi tenaga hingga 472 ps dan torsi 545 Nm, dengan kemampuan jarak 531 km baterai penuh. Bahkan meski mobil ini berlari tanpa suara, hasil pengujian akselerasi 0-100 km/jam yang kami peroleh mencatatkan 3,5 detik.

Hentakan tenaganya langsung terasa sejak kami menginjak pedal gas dalam-dalam. Memiliki dimensi panjang 4.694 mm, lebar 1.885 mm, tinggi 1.435 mm dengan jarak sumbu roda 2.870 mm, mobil ini tetap terasa ringan dan mantap diajak bermanuver.

Kami mencobanya di sepanjang Tol Serpong hingga Joglo, Jakarta Barat. Beberapa kali kami mendapatkan kondisi jalan yang tidak rata dan bergelombang, Model 3 tetap memberikan pengendalian yang baik dan redaman suspensi Double wishbone di depan dan Independent multi-link twin-tube shock absorbers and stabilizer bar di belakang membuat penumpang tetap nyaman meski berlari 120 km/jam.

Selain mode berkendara chill sebagai yang standar, ada juga pilihan sport yang belum sempat kami rasakan karena keterbatasan tempat pengujian, mode ini tentu membuat performanya lebih buas lagi.

Kesimpulan

Model 3 adalah mobil listrik termurah yang dijajakan Tesla saat ini. Kesempatan ini bisa dimanfaatkan untuk yang ingin merasakan mobil listrik berperforma tinggi. Di Indonesia, Prestige Motocars bahkan menawarkan tiga varian sekaligus yaitu Standard Range Plus seharga Rp 1,5 milyar, Long Range Rp 2,5 milyar dan Performance seperti yang kami coba di angka Rp 2,7 milyar.

Soal performa dan fitur yang ditampilkan, mobil ini benar-benar mengagumkan. Hanya harganya yang membuat Anda mempertimbangkan ingin membeli mobil listrik satu ini.

Kekurangan
1. Harga Mahal

2. Butuh waktu beradaptasi untuk mengoperasikannya

Kelebihan 
1. Tenaga besar, mobil kencang.
2. Fitur modern dan pengoperasian praktis.

Spesifikasi

Tesla Model 3 Performance

Harga : Rp 2,7 miliar (off the road)

Baterai : 400 kWh

Tenaga : 472 ps

Torsi : 545 Nm


Tags Terkait :
Tesla Model 3 Mobil Listrik Firsr Drive
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Sudah Ada Korban Jiwa, Apakah Amerika Akan Ikuti China Terkait Aturan Handle Pintu Flush?

China telah melarang penggunaan handle pintu pop out untuk unit mobil yang dijual mulai 2027 nanti.

1 hari yang lalu


Berita
Handle Pintu Pop Up, Punya Tampilan Keren, Aerodinamis Namun Mematikan

2027, China larang penggunaan desain flush handle

1 hari yang lalu


Berita
BYD Kuasai Pasar EV Di Eropa Tahun 2025, Tesla Lewat

Tesla yang sebelumya jadi pilihan favorit mulai tergeser secara signfikan. Ini datanya.

1 hari yang lalu


Berita
Buick Jaya Di China, Meranggas Di Amerika

Buick pernah jadi brand yang diendorse oleh Kaisar China

1 hari yang lalu


Terkini

Berita
Korlantas Operasikan Drone Untuk Lakukan Tilang Elektronik, Pengguna Bahu Jalan Jadi Incaran

Penggunaan drone dianggap lebih mudah memantau pelanggaran lalu lintas di lokasi yang belum ada kamera ETLE.

5 jam yang lalu


Bus
Daerah Satelit Jakarta Kesulitan Anggaran Untuk Bus Transjabodetabek

Pemerintah daerah penyangga Jakarta diharap lebih kreatif dalam menangani moda transportasi komuter.

7 jam yang lalu


Pikap
Toyota Hilux 2026, Kini Ada Varian Diesel Hybrid Dan BEV

Karakter serta identitas Hilux yang sudah tertanam selama ini diklaim lebih tinggi standarnya. Berikut bocorannya.

7 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Xforce Meluncur Di Taiwan Dengan Standar Emisi Lebih Tinggi Dari Indonesia

Mitsubishi Taiwan memiliki standar emisi Euro 6c, sedang versi Indonesia adalah Euro 4. Ini perbedaan lainnya.

8 jam yang lalu


Berita
Dakkar Classic 2026, Bukan Sekedar Reli Wisata Gurun Pasir

Meskipun rutenya lebih ringan, peserta dengan mobil klasik juga harus menjalani prosedur lomba seperti peserta reli Dakkar yang lainnya.

8 jam yang lalu