Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

PEVS 2025 Dorong Ekosistem EV, Pabrikan Luar Mulai Tertarik Membantu Membuat Mobil Nasional

Pertumbuhan kendaraan listrik sudah memberi sinyal positif. Bahkan produsen luar dikatakan sudah tertarik bermitra membuat mobil nasional.
Berita
Jumat, 21 Maret 2025 16:30 WIB
Penulis : Erie W. Adji
PEVS 2025 ditargetkan punya transaksi sampai Rp 400 miliar. (Foto: Erie W. Adji)


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER - Pameran Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) di tahun 2025 ini berlangsung pada tanggal 29 April - 4 Mei 2025. Ini adalah hajatan Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (Periklindo) yang rutin digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat. 

Ketua Umum Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (Periklindo), Moeldoko, dalam sambutanya di sesi media gathering pekan ini (19/3), menyebutkan bahwa PEVS 2025 ditargetkan bisa mencatatkan transaksi setidaknya Rp 400 miliar.

Rencana pencapaian transaksi itu menurut Moeldoko perlu diupayakan sekuat tenaga agar dinamika kendaraan non fosil di Indonesia bisa terus tumbuh secara signifikan. 

“Kita bisa lihat dari penjualan mobil baru beberapa waktu belakangan, saat penjualan mobil baru mesin ICE menurun namun penjualan mobil listrik terus tumbuh,” ungkapnya. 

BACA JUGA

Sejurus kemudian mantan Kepala Staf Kepresidenan itu juga mendorong agar Periklindo bisa bergerak lebih cepat lagi agar bisa berperan lebih besar lagi bagi masyarakat. 

Ajang PEVS ini juga disebutkannya lagi bisa menjadi medium informasi bagi generasi muda tentang kendaraan ramah lingkungan. “Itu bisa nantinya berperan membantu pemerintah mengurangi subsidi BBM,” yakin Moeldoko. 

Untuk akselerasi pertumbuhan kendaraan listrik, pemerintah juga sudah kebijakan Pajak Pertambahan Nilai Ditanggung Pemerintah (PPN DTP) 10 persen. Dengan begitu, konsumen hanya membayar PPN 2 persen saja dari harga pembelian kendaraan listrik.

Jumlah SPK mobil listrik di IIMS 2025 mencapai 41 persen (Foto : Otodriver/Erie W. Adji)

Seiring hal itu diyakini oleh Moeldoko lagi bahkan sudah ada beberapa pabrikan luar yang berpotensi masuk menjadi mitra untuk membangun mobil nasional ini. 

"Pabrikan besar dari luar, dari Cina khususnya, datang ke sini kolaborasi dengan mitra lokal memunculkan merek baru. Bisa merek baru, bisa juga merek mereka yang ada di sana, atau bisa juga kolaborasi antar merek," jelasnya lebih lanjut. 

Sejurus kemudian ia juga menyebutkan bahwa sejumlah investor juga mengincar segmen eksositem kendaraan listrik di Indonesia,“Beberapa pihak sedang dalam proses untuk menghadirkan ultra fast charging di Indonesia.

Sementara itu, Project Manager PEVS 2025, Rudi MF, menjelaskan bahwa PEVS menjadi kesempatan penting bagi para pelaku industri, manufaktur, distributor, konsumen, dan pemerintah untuk berinteraksi dan berbagi informasi melalui program B2B (Business to Business), B2C (Business to Consumer), B2G (Business to Government), serta berbagai seminar dan talkshow yang informatif.

“PEVS 2025 akan menjadi ajang yang lebih inovatif dan interaktif, menghadirkan pengalaman terbaik bagi pengunjung serta pelaku industri. Dengan dukungan penuh dari berbagai mitra strategis, kami telah menyiapkan beragam program unggulan, termasuk area test drive dan test ride yang lebih luas. Kami optimis bahwa PEVS 2025 akan semakin memperkuat ekosistem kendaraan listrik di Indonesia dan mendorong adopsi yang lebih masif di masyarakat,” pungkas Rudi. (EW)


Tags Terkait :
Pevs 2025 Periklindo Mobillistrik Moeldoko
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
PEVS 2025 Dorong Ekosistem EV, Pabrikan Luar Mulai Tertarik Membantu Membuat Mobil Nasional

Pertumbuhan kendaraan listrik sudah memberi sinyal positif. Bahkan produsen luar dikatakan sudah tertarik bermitra membuat mobil nasional.

8 bulan yang lalu


Berita
Pameran Kendaraan Elektrik Terbesar Di Indonesia Akan Kembali Digelar 29 April Hingga 4 Mei 2025

PERIKLINDO Electric Vehicle Show (PEVS) akan kembali digelar pada 29 April hingga 4 Mei 2025 di JIExpo Kemayoran, Jakarta.

1 tahun yang lalu


Berita
Penerapan Mobil Listrik di Indonesia Akan Dipercepat

Pemerintah akan menyiapkan instruksi presiden (inpres) untuk percepatan penggunaan kendaraan listrik

3 tahun yang lalu


Berita
BYD-Denza Kuasai Pasar Mobil Listrik, Setengah Populasi EV Tanah Air

Penjualan BYD-Denza tahun ini laris manis.

6 bulan yang lalu

Berita
Berapa Jumlah Ideal SPKLU Di Indonesia Untuk Akselerasi Elektrifikasi Nasional? Ini Jawaban Ahlinya

SPKLU di area umum yang sangat dibutuhkan saat ini banyak sekali. Ini targetnya.

6 bulan yang lalu


Van
Wuling EV Van Sudah Bisa Dipesan, Menawarkan Dimensi Besar Dan Jangkauan 400 KM

Wuling menampilkan Wuling EV Van dalam PEVS 2025. Mobil yang bermain di segmen mobil komersial ini sudah bisa dipesan dengan mahar mulai Rp 5 juta.

6 bulan yang lalu


Van
Seperti Toyota Rangga, Wuling Gelar Lomba Ide Modifikasi EV Van, Hadiahnya Ratusan Juta

Mobil listrik niaga Wuling EV Van baru saja dikenalkan di Indonesia lewat ajang Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2025 pekan ini dan langsung buat lomba.

6 bulan yang lalu


Berita
BYD Kuasai Separuh Penjualan Mobil Listrik Di Indonesia

Sudah ada 50 dealer di 27 kota. Ini sepak terjang BYD.

6 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Hilux Generasi IX Terdaftar Masuk Indonesia. Akankah Diluncurkan Di IIMS 2026?

Hilux Gen IX akan mengusung mesin diesel 2800 cc

5 jam yang lalu


Berita
Hyundai Staria Electric Resmi Melakukan Debut Dunianya

Hyundai Staria Electric resmi melakukan debut dunianya. M

13 jam yang lalu


Berita
Hyundai Palisade Paket Lengkap Sebuah SUV Modern, Ini Skema Kreditnya

Hyundai Palisade generasi kedua memiliki banyak keunggulan sehingga membuatnya banyak diminati. Tertarik membelinya dengan cara kredit? Berikut rinciannya.

1 hari yang lalu


Berita
Holiday In Style 2025, Honda HR-V RS e:HEV Teman Liburan Hemat, Tapi Ada Satu Kekurangannya

Honda HR-V RS e:HEV merupakan mobil yang kami anggap memiliki value for money yang baik. Berikut impresinya ketika kami gunakan plesiran.

1 hari yang lalu


Berita
Mengenal ID. Era 9X, Crossover VW Bertenaga Listrik

Diklaim bisa jadi pilihan yang sangat menggoda buat pasar mobil Tiongkok dan Asia.

1 hari yang lalu