Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2025. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Melihat Beragam Fitur Keselamatan di Zona Suzuki Safety Support

Berita
Senin, 17 Februari 2025 12:05 WIB
Penulis : Ahmad Biondi
Otodriver (Foto : Otodriver/Ahmad Biondi)


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER – Dalam IIMS 2025 yang berlangsung 13-23 Februari 2025 kali ini, Suzuki menghadirkan Suzuki safety support di booth mereka. Satu station mengenai Informasi teknologi dari Suzuki ini sudah ada sejak hari pertama dan berada di sisi kiri booth.

“Kehadiran Suzuki safety support di booth Suzuki di ajang IIMS 2025 merupakan sebagai sarana edukasi kami (Suzuki) kepada masyarakat Indonesia terkait dengan teknologi teknologi terbaru dari Suzuki. Sejalan dengan white body yang kami pamerkan di booth kami, ini menjadi sebuah edukasi komprehensif dari Suzuki untuk masyarakat Indonesia,” ucap 4W Marketing Director PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), Harold Donnel kepada Otodriver.

Suzuki Safety Support adalah teknologi keselamatan preventif yang meminimalkan kecelakaan yang nyaris terjadi atau mencegahnya terjadi sejak awal. 

BACA JUGA

Berbagai teknologi keselamatan yang terus kami kembangkan dan sempurnakan selalu mendukung ketenangan pikiran sehari-hari dan memberikan ketenangan pikiran yang besar pada mobil kecil.  

Suzuki Safety Support di IIMS 2025 (Foto: Ahmad Biondi)

Suzuki akan terus mengembangkan teknologi keselamatan agar setiap orang dapat menikmati mobilnya dengan aman dan bertujuan mewujudkan nol kecelakaan lalu lintas.

Setidaknya, ada sejumlah fitur yang mendukung sistem Suzuki Safety Support, di antaranya:

Dual Camera Brake Support (DCBS)

Dua kamera mengenali kendaraan di depan, pejalan kaki, dan garis lajur seperti mata manusia. 

Berdasarkan berbagai informasi yang ditangkap oleh kamera ini, sistem ini membantu menghindari tabrakan dan mengurangi kerusakan akibat tabrakan melalui peringatan dan pengereman otomatis.

Adaptive Cruise Control

Adalah sistem yang dirancang untuk membantu kendaraan jalan raya menjaga jarak aman dan tetap dalam batas kecepatan.

Lane Departure Active

Adalah fitur keselamatan pada kendaraan yang memperingatkan pengemudi jika mobil keluar jalur. Fitur ini dapat membantu mencegah kecelakaan yang disebabkan oleh kelelahan, gangguan, atau penyimpangan tidak disengaja. 

Blind spot monitoring (BSM)

BSM adalah sistem sensor yang mendeteksi kendaraan lain di area blind spot kendaraan. BSM dapat membantu pengemudi menghindari kecelakaan saat bermanuver. 

Rear Cross Traffic Allert

Fitur RCTA ini merupakan sejumlah perangkat yang didesain untuk membantu pengemudi mendapatkan informasi tentang objek bergerak di belakang mobil.

Tidak hanya sebagai penambah visibilitas di bagian belakang mobil saja, tapi fitur ini lebih canggih daripada kamera mundur. Fitur ini bisa menghentikan mobil Anda ketika mendeteksi adanya obyek di belakang mobil saat Anda melakukan manuver mundur. (AB)


Tags Terkait :
Suzuki Suzuki Safety Support Mobil Baru Suzuki Harga Suzuki Suzuki Terbaru Suzuki Iims 2025
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Belum Resmi Meluncur, Suzuki XL7 Facelift Sudah Berkeliaran di Jalan?

1 tahun yang lalu


Berita
Segmen LMPV Kian Panas. Seperti Ini Peta Persaingannya

3 tahun yang lalu


Berita
Deretan Mobil Yang Bisa Anda Test Drive Di GIIAS Surabaya 2024

6 bulan yang lalu


Berita
Siang Ini, 5 Model Mobil Baru Akan Meluncur Di Indonesia

1 tahun yang lalu


Berita
Detik-Detik Peluncuran Suzuki New XL7 Hybrid

1 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga LSUV Terbaru (Oktober 2022)

2 tahun yang lalu


Berita
Selain Ertiga, XL6/XL7 Juga Mendapatkan Facelift Di India

2 tahun yang lalu


Berita
Banyak Peningkatan, Inilah Spesifikasi Suzuki Ertiga Hybrid Yang Segera Meluncur

2 tahun yang lalu


Terkini

Berita
GIIAS 2025 Akan Hadirkan 55 Merek Roda Empat, Polytron Bakal Debut Mobil Listriknya

6 jam yang lalu


Tips
Ingat, Berkendara Di Jalan Tol Harus Selalu Waspada

6 jam yang lalu


Tips
Pentingnya Periksa Ban Setelah Digunakan Jarak Jauh

8 jam yang lalu


Bus
Tanggal 21 Dan 24 April Gratis Naik Transjakarta Group, Ada Apa?

10 jam yang lalu


Berita
Honda Resmi Rilis Mobil Listrik Barunya Untuk Pasar Cina, Harganya Rp 400 Jutaan

11 jam yang lalu