Beranda Berita

Xiaomi SU7 Ultra, Diklaim Mobil 4 Pintu Massal Tercepat Di Bumi

Berita
Senin, 9 Desember 2024 10:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo
Berita - Xiaomi SU7 Ultra, Diklaim Mobil 4 Pintu Massal Tercepat Di Bumi
Xiaomi SU7


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER – Xiaomi dipastikan akan merilis mobil listrik performa mereka yang akan bernama SU7 Ultra. Dan yang cukup mencengangkan, sang pabrikan mengklaim bahwa mobil ini nantinya akan menjadi mobil massal empat pintu tercepat di bumi.

Seperti dilansir dari carnewschina.com (8/12), Xiaomi SU7 Ultra didukung oleh satu motor listrik  di poros depan dan dua motor listrik di roda belakang. Motor di poros depan mampu menghasilkan hingga 386 hp, sementara dua motor V8s di roda belakang masing-masing menghasilkan 569 hp, memberikan total daya gabungan sebesar 955 hp.

Foto - Xiaomi SU7 Ultra, Diklaim Mobil 4 Pintu Massal Tercepat Di Bumi
Xiaomi SU7 Ultra

Dengan performa tersebut, SU7 Ultra mampu mencapai waktu akselerasi dari 0 hingga 100 km/jam hanya dalam 1,98 detik, 0 hingga 200 km/jam dalam 5,86 detik, dan kecepatan tertinggi lebih dari 350 km/jam. Mobil ini juga membutuhkan waktu hanya 9,23 detik untuk melaju dari posisi diam hingga 400 meter.

Xiaomi SU7 Ultra menggunakan baterai CATL Qilin 2.0 dengan kapasitas 93,7 kWh. Yang menarik, EV ini akan menawarkan beberapa pilihan range, yakni 520 km, 555 km, 600 km, dan 630 km.

BACA JUGA

Mobil ini memiliki dimensi yang lebih besar dibandingkan varian SU7 Max, dengan panjang 5115 mm, lebar 1970 mm, dan tinggi 1465 mm. Perbedaan ukuran ini disebabkan oleh penambahan body kit.

Untuk bagian interiornya, SU7 Ultra tak memiliki banyak perbedaan dengan SU7. Hanya saja perbedaannya terletak pada penggunaan lebih banyak bahan serat karbon dan alcantara. Selain itu, SU7 Ultra mendapatkan setir baru dan jok bucket. (AW).

Xiaomi SU7 Ultra

Tags Terkait :
Xiaomi SU7
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Xiaomi Resmi Rilis SU7 Ultra, Akselerasi 0-100 Km/Jam Tak Sampai 2 Detik!

1 minggu yang lalu


Berita
Xiaomi Siap Jual Sedan Berperforma Tinggi SU7 Ultra, Peluncurannya Berbarengan Dengan Ponsel Xiaomi 15 Ultra

2 minggu yang lalu


Mobil Listrik
30 Ribuan Unit Xiaomi SU7 Harus Direcall Di Cina

1 bulan yang lalu


Berita
Xiaomi SU7 Ultra, Diklaim Mobil 4 Pintu Massal Tercepat Di Bumi

3 bulan yang lalu


Berita
Siapa Sangka, Mobil Brand Cina Inipun Ada Kloningannya!

4 bulan yang lalu


Berita
Xiaomi SU7 Sudah Ada Di Negara Tetangga, Segera Dijual?

4 bulan yang lalu


Berita
Model Kedua Xiaomi Bakal Dirilis Oktober 2024 Mendatang

6 bulan yang lalu


Berita
Melihat Lebih Dekat Mobil Kedua Xiaomi Bernama MX11, Meluncur 2025

7 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Denza N9 Siap Hadir Di Indonesia, Lebih Besar Dari Land Cruiser 300 Dan Tank 500

11 jam yang lalu


Berita
MG Motor Siapkan 17 Model Baru Hingga 2027, Dari Mobil Bensin Hingga EV Dengan Jangkauan 1.000 Km

11 jam yang lalu


Berita
Melihat Langsung MG ZS Hybrid Yang Segera Dijual Di Indonesia, Diprediksi Rp 300 Jutaan

12 jam yang lalu


Tips
Radiator Anda Berkarat? Ini Penyebabnya

13 jam yang lalu


Bus
Tarif Spesial Bus Double Decker Damri, Ruta Jakarta-Surabaya-Malang Hanya Rp 400 Ribu

14 jam yang lalu