Toyota Land Cruiser Mini Gunakan Sasis Innova Lawas?

 Suryo Sudjatmiko    03 March, 2024
Berita

OTODRIVER - Salah satu kabar panas dari Toyota adalah kehadiran Land Cruiser Mini. Mengutip dari Autopro.vn,  Februari lalu pabrikan Jepang ini telah mendaftarkan hak cipta label Land Cruiser FJ di Australia. Nama inilah yang diperkirakan akan menjadi label Land Cruiser Mini.

Melihat dari data sebelumnya, Best Car, sebuah media Jepang yang dikenal 'dekat' dengan Toyota, mengabarkan model ini akan menggunakan nama FJ pada model Land Cruiser terkecilnya ini.

Lebih jauh lagi, SUV ladder frame ini dikabarkan akan diluncurkan pada Desember 2024 nanti.

Mengenai mesin, spekulasi yang hadir adalah mesin bensin 2.7 liter, seperti yang kita temui pada Fortuner Bensin di Indonesia. 

Sebelumnya muncul spekulasi bahwa mobil ini akan menggunakan konstruksi sasis tangga TNGA-F sebagai pondasinya. Akan tetapi Best Car menyebut bahwa mobil ini menggunakan sasis IMV, seperti yang digunakannya pada Innova lama, Fortuner ataupun Hilux Rangga.

Mobil ini diprediksi punya wheelbase 2.750 mm. Dengan demikian ia akan punya kabin yang lebih lega dari Jimny 5 pintu yang punya wheelbase 2.590 mm. (SS)

 

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru seputar otomotif roda empat setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Bagikan

Rekomendasi Untuk Anda

BeritaSiap-Siap, Toyota Gazoo Racing Bakal Lahirkan GR Starlet16 jam laluBeritaToyota Eco Youth Ajak Generasi Muda Berinovasi Dalam Gerakan Berwawasan Kelestarian Lingkungan 1 hari laluBeritaToyota Suntik Dana 22T Untuk Produksi EV Di AS3 hari laluBeritaInilah Toyota bZ3X Dan bZEC, Hasil Kolaborasi Dengan Pabrikan Tiongkok 3 hari lalu

Trending

Tidak Hanya Motor, Polytron Juga Mau Ikut Bikin Mobil Listrik
Daftar Harga MG Terbaru (April 2024)
GWM Tank 500 Hybrid Bisa Ditebus Mulai Rp 200 Jutaan, Begini Skema Kreditnya
Daftar Harga CHERY Terbaru (April 2024)
Daftar Harga NISSAN Terbaru (April 2024)

Berita Terbaru

Berita Kenal Lebih Dekat Dengan Wey, Brand Premium Dari GWM 6 jam laluBeritaMitsubishi Pajero Sport Dapatkan Facelift di Australia dan Thailand8 jam laluBeritaSiap-Siap, Toyota Gazoo Racing Bakal Lahirkan GR Starlet16 jam laluDaftar HargaDaftar Harga GWM Terbaru (Mei 2024)17 jam laluBerita2026, BYD Bakal Bangun Pabrik Produksi Di Subang, Jawa Barat19 jam laluBeritaMudik In Style 2024, Merasakan Kenyamanan Suspensi Subaru Outback di Lengangnya Jakarta1 hari laluBeritaABC Stories Membawa Wuling Jadi Brand EV Paling Berpengaruh Di Indonesia1 hari laluBeritaWuling Cloud EV Sudah Bisa Dipesan, Perkiraan Harga Rp 410 Juta1 hari lalu