SPY SHOT: BYD Double Cabin Terlihat Lebih Jelas

 Aditya Widiutomo    18 April, 2024
Berita

OTODRIVER - Double cabin lansiran merek raksasa Cina, BYD tertangkap kamera lebih jelas. Sebelumnya, wujud mobil ini juga sudah terkuak beberapa waktu lalu.

Seperti dikutip dari paultan.org (17/)4 sesosok double cabin BYD tertangkap kamera tanpa menggunakan jubah kamuflase. Dari desain eksteriornya, cukup jelas BYD double cabin ini bakal memiliki desain eksterior yang boxy dan juga maskulin.

BYD Double Cabin

Di bagian depannya, tampak desainnya seperti pikap-pikap khas Amerika Serikat berkat penggunaan lampu utama berbentuk kotak yang berjejer atas bawah. Sementara untuk bagian grill masih belum diketahui bakal seperti apa bentuknya.

Geser ke bagian interiornya, tampak modern dan mencolok dengan layar headunit ukuran besar dan setir palang empat yang kokoh. Kabarnya, mobil ini juga akan mendapat fitur Head-Up Display (HUD). Menurut bocoran, mobil pikap double cabin BYD ini akan mendapatkan fitur suspensi aktif hidrolik dan teknologi AR-HUD dari Huawei.

Namun berdasarkan spekulasi yang ada, mobil ini bakal ditenagai oleh dua pilihan penggerak, yakni hybrid dan juga penggerak listrik murni. Tampaknya, BYD cukup serius untuk menantang beberapa rivalnya khususnya di kendaraan komersial seperti Toyota Hilux, Mitsubishi Triton, dkk.

Atau jika sudah resmi dirilis, double cabin BYD ini punya potensi untuk menyaingi rival terberatnya, yakni Tesla Cybertruck. (AW).

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru seputar otomotif roda empat setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Bagikan

Rekomendasi Untuk Anda

BeritaInilah Toyota bZ3X Dan bZEC, Hasil Kolaborasi Dengan Pabrikan Tiongkok 1 hari laluMobil ListrikIni Tanggapan Pihak BYD Mengenai Inden Mobil Mereka Yang Disebut Warganet Terlalu Lama2 hari laluBeritaBYD Resmikan Dealer Terbesar Mereka di Bekasi, Ini Lokasinya3 hari laluDaftar HargaDaftar Harga BYD Terbaru (April 2024)23 April 2024

Trending

Tidak Hanya Motor, Polytron Juga Mau Ikut Bikin Mobil Listrik
Daftar Harga MG Terbaru (April 2024)
Daftar Harga CHERY Terbaru (April 2024)
GWM Tank 300 Penantang Terkuat Fortuner Dan Pajero Sport?
GWM Tank 500 Hybrid Bisa Ditebus Mulai Rp 200 Jutaan, Begini Skema Kreditnya

Berita Terbaru

BeritaABC Stories Membawa Wuling Jadi Brand EV Paling Berpengaruh Di Indonesia2 jam laluBeritaWuling Cloud EV Sudah Bisa Dipesan, Perkiraan Harga Rp 410 Juta3 jam laluDaftar HargaDaftar Harga NISSAN Terbaru (April 2024)4 jam laluBeritaToyota Eco Youth Ajak Generasi Muda Berinovasi Dalam Gerakan Berwawasan Kelestarian Lingkungan 6 jam laluBeritaIni Mobil-Mobil Konsep Yang Hadir Di Beijing Motor Show 202417 jam laluBeritaNeta V-II Resmi Diperkenalkan, Apa Saja Ubahannya? (21 FOTO)21 jam laluBeritaHonda Bangun Pabrik EV Senilai 1,7T Di Kanada21 jam laluBeritaTesla Akhirnya Bisa Pakai Search Engine Buatan Baidu21 jam lalu