Beranda Berita

Setelah Tank 500 dan Haval H6, GWM Bakal Rilis Dua Model Ini di Indonesia

Berita
Selasa, 19 Maret 2024 16:30 WIB
Penulis : Ahmad Biondi
Berita - Setelah Tank 500 dan Haval H6, GWM Bakal Rilis Dua Model Ini di Indonesia


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER - Setelah sebelumnya meluncurkan Haval H6 dan Tank 500 di Indonesia, Great Wall Motor (GWM) dipastikan menambah dua model lagi hingga akhir 2024. 

Dengan demikian total pada tahun ini, perusahaan asal Tiongkok bakal menjual empat model yang masih didatangkan langsung dari Thailand dan China.

“Ada satu atau dua line up (lini produk) yang ingin kami tambah,” beber General Manager PT Inchcape Indomobil Energi Baru (IIEB), Constantinus Herlijoso di sela-sela peluncuran Haval di BCA Expoversary 2024.

BACA JUGA

"Ya, rencananya kita mau rakit Ora di Wanaherang, Bogor, berdekatan dengan pabrik Haval," jelas Rendi Radito selaku Sales & Network Director PT Inchcape Indomobil Energi Baru. 

Sekadar informasi GWM Ora 03 merupakan BEV (Battery Electric Vehicle) bergaya retro layaknya Wuling BinguoEV. Ora 03 dibekali baterai berkapasitas 63 kWh yang mampu menempuh jarak 400 km. Sementara performa ditawarkan cukup mumpuni bisa akselerasi dari 0-100 km/jam dalam waktu 8,3 detik.

Bicara dimensi Ora 03 punya panjang 4.235 mm, lebar 1.825 mm dan tinggi 1.603 mm. Sebagai perbandingan ini sedikit lebih besar dari BinguoEV dengan PxLxT di 3.950 mm x 1.708 mm x 1.580 mm.

Jolion bakal dirilis di Indonesia

Sementara Haval Jolion merupakan sebuah hybrid yang dibekali mesin empat silinder berkapasitas 1.500 cc turbo,  dikawinkan dengan dinamo listrik dan baterai lithium ion, menghasilkan output daya sebesar 139.000 watt. Ada dua keunggulan yang diklaim oleh Haval Jolion, yakni torsi besar dengan angka 375 Nm, serta efisiensi konsumsi bahan bakar minyak (BBM). (AB)


Tags Terkait :
GWM Great Wall Motor GWM Ora 3
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
GWM Indonesia Buka Peluang Ekspor Mobil ke Luar Negeri

3 bulan yang lalu


Berita
GWM Siap Rilis Ora 3 di 2025. Mobil Listrik yang Dinantikan?

7 bulan yang lalu


Berita
Ini Klaim Konsumsi BBM Haval Jolion

7 bulan yang lalu


Berita
Jolion HEV Resmi Dipasarkan di Indonesia. Simak harganya

8 bulan yang lalu


Berita
Mobil Paling Menarik Dari GWM Bakal Meluncur di GIIAS 2024, Intip Spesifikasinya

8 bulan yang lalu

Berita
Setelah Tank 500 dan Haval H6, GWM Bakal Rilis Dua Model Ini di Indonesia

11 bulan yang lalu


Berita
Desain dan Spek GWM Tank 300 Sangat Menarik, Kemungkinan Masuk Indonesia

1 tahun yang lalu


Berita
GWM Pastikan Datangkan Haval Jolion Tahun Ini

1 tahun yang lalu


Terkini

Bus
Transjabodetabek Blok M-Alam Sutera Beroperasi Akhir April

10 jam yang lalu


Tips
Inilah Biaya Service Ringan Mobil Suzuki Beragam Model

12 jam yang lalu


Berita
Volvo XC90 Facelift Resmi Dijual Rp 2,75 Miliar Di Indonesia, Simak Spesifikasinya

13 jam yang lalu


Berita
Dibanderol Rp 2,389 Miliar Di Indonesia, Inilah Kehebatan Jeep Wrangler Rubicon Yang Baru

13 jam yang lalu


Berita
Isuzu Mu-X Facelift Sudah Rilis Di Filipina, Indonesia Kapan?

15 jam yang lalu