OTODRIVER - Toyota meluncurkan New Fortuner facelift 2024 dengan segala peningkatan, dari mulai eksterior, interior dan tambahan fitur. Bahkan untuk versi tertinggi, mereka melakukan pengaturan ulang untuk suspensinya.
Aplikasi Monotube Suspension atau suspensi monotube Tuned by GR diklaim meningkatkan handling. Sehingga New Fortuner tidak mudah limbung dibanding model sebelumnya. Monotube suspension digadang turut meng-upgrade kenyamanan di medan on-road maupun off-road.
Dalam pengetesan yang dilakukan Otodriver di trek off-road Pagedangan, BSD, Fortuner 4x4 melibas banyak obstacle termasuk permukaan yang tidak rata.
“Jadi pas kecepatan tinggi, dia lebih stabil saat digunakan manuver. Lalu oli suspensinya nggak mudah panas. Beda dengan model sebelumnya. Dengan temperatur oli yang lebih stabil ini menjaga kinerja sokbreker lebih stabil. Efeknya bikin mobil nggak gampang mengayun, contoh saat digunakan road trip lewat tol trans Jawa dengan kecepatan tinggi, pasti akan lebih nyaman,” tambah off-roader nasional ini.
Jadi peningkatan yang dilakukan Toyota terhadap Fortuner tipe tertinggi memang membuatnya lebih mantap digunakan di lintasan Off-road dan On-Road. Limbung jadi berkurang, sehingga kestabilan mobil saat digunakan akan lebih terjaga. (AB)