Beranda Berita

Tunda Arus Balik Lebaran 2023, Ada Diskon Tarif Tol

Berita
Senin, 24 April 2023 12:50 WIB
Penulis : Gemilang Isromi Nuar
Berita - Tunda Arus Balik Lebaran 2023, Ada Diskon Tarif Tol


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Pemerintah sudah memprediksi akan puncak arus balik lebaran 2023 hari ini 24 dan besok 25 April 2023. Namun, demi mendukung kelancaran arus balik tersebut Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) dan Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) memberikan diskon 20 persen untuk 12 ruas tol dalam rangka mendukung kelancaran arus balik Lebaran 2023.

Penerapan diskon akan diberlakukan di luar tanggal prediksi puncak arus mudik pada 27 April 2023 pukul 06.00 WIB sampai 29 April 2023 pukul 06.00 WIB di 6 ruas Jalan Tol Trans Jawa dari Semarang hingga Jakarta.

"Diharapkan diskon tarif tol ini dapat dimanfaatkan oleh masyarakat untuk kembali ke Jakarta," kata Sekretaris Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian PUPR Triono Junoasmono dalam keterangan resmi, Senin (24/4).

Keenam ruas jalan tol yang mendapatkan diskon antara lain, Jalan Tol Batang-Semarang, yang dikelola oleh PT Jasamarga Semarang Batang, Jalan Tol Pemalang-Batang, yang dikelola oleh PT Pemalang Batang Toll Road, Jalan Tol Pejagan-Pemalang, yang dikelola oleh PT Pejagan Pemalang Toll Road.

BACA JUGA

Kemudian Jalan Tol Kanci-Pejagan yang dikelola oleh PT Semesta Marga Raya, Jalan Tol Palimanan-Kanci yang dikelola oleh PT Jasa Marga (Persero) Tbk, dan Jalan Tol Cikampek (Cikopo)-Palimanan yang dikelola oleh PT Lintas Marga Sedaya.

Lebih lanjut, PT Jasa Marga (Persero) Tbk, juga akan kembali memberikan diskon tarif tol Jakarta-Cikampek sebesar 20 persen, yang berlaku di dua Gerbang Utama (GT), yakni Cikampek Utama dan Kalihurip Utama yang juga diberlakukan pada 27 April 2023 pukul 06.00 WIB hingga 29 April 2023 pukul 06.00 WIB.

Secara rinci, besaran diskon 20 persen untuk tarif terjauh Jalan Tol Jakarta-Cikampek adalah : 
Kendaraan Golongan I : Semula Rp 20.000 jadi Rp 16.000, diskon Rp 4.000 
Kendaraan Golongan II dan III : Semula Rp 30.000 jadi Rp 24.000, diskon Rp 6.000 
Kendaraan Golongan IV dan V : Semula Rp 40.000 jadi Rp 32.000, diskon Rp 8.000.

Dalam arus balik lebaran sendiri, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan pemudik dalam perjalanan balik sebaiknya dilakukan sebelum atau sesudah Senin 24 April dan Selasa 25 April 2023 untuk menghindari kemacetan di tol.

"Sebaiknya lakukan perjalanan mudik sebelumnya atau sesudahnya, yaitu di tanggal 26 sampai dengan 29 April 2023. Karena di tanggal 30 April dan 1 Mei diprediksi akan ada puncak arus balik kedua," papar Budi dalam keterangan resmi, Minggu (23/4).
 

Berita dari brand apa yang paling Anda tunggu di Shanghai Auto Show?

Berikan suara Anda pada pilihan di bawah ini.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Mudik Arus Mudik Tol Diskon Tol
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Tol Cipularang Dan Padaleunyi Ada Diskon Spesial Di Arus Balik, Simak Detailnya

1 hari yang lalu

Berita
Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan Gratis Saat Arus Balik?

1 hari yang lalu

Berita
Pemudik Wilayah Sumatera Diberi Diskon Tarif Tol 20 Persen, Ketahui Lokasinya Di Mana Saja

1 hari yang lalu


Berita
Ini Diskon Tarif Tol Cikampek-Kalikangkung Lebaran 2025

1 hari yang lalu


Berita
Korlantas Polri: Akan Ada Kebijakan “One Way“ Di Tol Jawa Tengah Saat Musim Mudik 2025

2 minggu yang lalu


Berita
Ini Diskon Jalan Tol Saat Musim Mudik Lebaran 2025

2 minggu yang lalu


Berita
Ini Daftar Ruas Tol Yang Digratiskan Saat Lebaran 2025

1 bulan yang lalu


Berita
Catat: Tanggal Pemberlakuan Ganjil-Genap Dan Diskon Tarif Tol Saat Arus Balik

11 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Uji Emisi Gratis Di Sudin LH Jaksel, Dan 108 Bengkel Resmi

1 jam yang lalu


Berita
GWM Pertimbangkan Jual Mobil Diesel Di Pasar Indonesia

2 jam yang lalu


Berita
Auto Shanghai 2025: Pusat Otomotif Dunia Pindah Ke Tiongkok!

3 jam yang lalu


Tips
Kecelakaan Karena Pengemudi Mabuk Termasuk Pidana

1 hari yang lalu


Berita
Mercedes-Benz Pamerkan Konsep V-Class EV Di Auto Shanghai 2025

1 hari yang lalu