Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Toyota Innova Zenix Melantai di Thailand. Seberapa Beda Dengan Versi Indonesia?

Ada beberapa perbedaan, selebihnya sama
Berita
Jumat, 21 Juli 2023 15:30 WIB
Penulis : Suryo Sudjatmiko


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER - Toyota Kijang Innova Zenix Jadi komoditas eksport Indonesia. Salah satunya dikirim ke Thailand.

Seperti dikutip dari website resmi toyota.co.th, MPV rajutan Karawang, Jawa Barat ini ditawarkan sepenuhnya dalam wujud mobil hybrid.

Artinya hanya tersedia mesin berkode M20A-FXS berkapasitas 1.987cc yang mampu mengumpan daya 152 PS/ 6.000 rpm dan torsi 187Nm/4.400-5.200 rpm.

Kinerja mesin ini diakurkan dengan girboks E-CVT saja, tanpa opsi girboks manual.

BACA JUGA

MPV yang dibangun di atas platform TNGA-C itu hanya hadir dalam dua varian tipe yakni Smart dan Premium.

Dari tampilan fisik, nyaris sama persis, hanya pada mobil rakitan Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) untuk pasar negeri Gajah Putih ini tidak ada label nama ‘Kijang’ pada pintu belakangnya.

Pilihan warna eksteriornya pun hanya empat pilihan warna yakni Dark Steel Mica yang berwarna kebiruan, Attitute Black Mica, Silver Metalic dan Platinum White Pearl.

Lebih sedikit dibanding Indonesia yang mendapat dua pilihan warna lebih banyak yakni Platinum White Pearl, Silver Metalic, Gray Metalic, Attitute Black dan DK Steel MC. Khusus yang opsi cat terakhir ini sifatnya spot order.

Innova Zenix Thailand hadir dalam dua opsi varian

Selain itu versi Thailand ini mendapatkan tambahan rear foglamp yang ditanamkan pada bumper belakangnya.

Sayang sekali pada versi Indonesia, fitur safety ini justru tidak hadir.

Untuk bagian interior, layout kabin versi Thailand ini sama dengan versi Indonesia.

Monitor sistem infotainment 10,1 inci terhidang, demikian pula dengan cluster dasbornya yang juga mengandalkan layar TFT yang dikombinasikan instrumen analog.

Bangku model captain seat hadir mengisi baris kedua. Bangku ini sudah dilengkapi dengan penyetelan elektrik untuk menambah kenyamanan.

Interior Innova Zenix Thailand

Kehadiran panoramic sunroof terdapat juga pada kedua tipe Zenix Thailand ini. Sebagai bandingan, atap ini hanya ditawarkan pada tipe tertinggi saja untuk Zenix Indonesia.

Menyoal harga, Innova Zenix di Thailand ini dibanderol di angka 1.379.000 bath (Smart) dan 1.479.000 bath (Premium). Atau kalau dikonversi ke Rupiah setara Rp 607 jutaan dan Rp 651 jutaan.

Angka ini jauh melampaui harga di Indonesia yang mulai di Rp468 jutaan hingga Rp624 jutaan. (SS)


Tags Terkait :
Toyota Innova Hybrid Zenix Kijang Innova Zenix Hybrid Thailand
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Innova Zenix Resmi Hadir Di Malaysia, Termahal Rp 650 Jutaan

Toyota Innova Zenix resmi meluncur di Malaysia.

2 tahun yang lalu


Berita
Besok, Innova Zenix Akan Hadir Di Malaysia

Toyota Kijang Innova Zenix dipastikan akan meluncur di Malaysia besok 21 Juni 2023.

2 tahun yang lalu


Berita
Next Gen Toyota Avanza-Daihatsu Xenia, Peletak Trend Mesin 1000 Turbo Dan Hybrid?

Penggerak roda depan sudah biasa, tapi mesin turbo dan hybrid akan jadikan Next Gen Avanza-Xenia jauh lebih istimewa

4 tahun yang lalu


Berita
Masuk Malaysia, Toyota Innova 2021 Dijual Mulai Rp 339 Jutaan

Hanya ada satu pilihan di pasar Malaysia yakni bensin 2.000 cc 1TR-FE bertenaga 139 PS di 5.600 rpm dan torsi 183 Nm per 4.000 rpm. Tak ada Innova bermesin diesel di sana.

4 tahun yang lalu


Berita
5 Dari 10 Mobil Terlaris di Filipina Buatan Indonesia

Di antaranya mencakup Toyota Fortuner, Innova dan Mitsubishi Xpander.

5 tahun yang lalu


Berita
Fortuner dan Innova Versi Malaysia Dapati Peningkatan Infotainment

Tidak terdapat perubahan harga yang signifikan pada Fortuner 2.7 SRZ AT 4x4.

6 tahun yang lalu


Berita
Komunitas Kijang Innova Tanam Ribuan Bibit Bakau Untuk Perayaan Ulang Tahun

Kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) menghiasi hari ulang tahun Innova Community yang ke-13.

6 tahun yang lalu


Berita
Ban Michelin Entry Level Meluncur di Sepang. Apa Unggulnya?

XM 2+ adalah ban entry level yang unggul dalam hal pengereman dan tangguh di trek basah.

6 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Hyundai Kembali Tancap Gas di ASEAN Cup™ 2026, Ini Hasil Undian Resminya

Hyundai kembali menggar ASEAN Hyundai Cup™ 2026.

8 jam yang lalu


Berita
Jepang Import 3 Model Toyota Dari AS Dengan Posisi Setir Kiri

Guna mendapatkan keseimbangan neraca dagang Jepang-AS, Toyota impor Tundra LHD ke Jepang langsung, meski menggunakan setir kiri.

12 jam yang lalu


Berita
BYD Rilis Gambar Dua Model Flagship Terbaru Mereka, Berikut Bocorannya

BYD merilis gambar teaser resmi yang mengonfirmasi kehadiran dua model flagship terbaru di jajaran Ocean Series.

13 jam yang lalu


Truk
Hino 500 Series Kuasai Segmen Medium Duty Truck Selama 25 Tahun

Pangsa pasarnya tahun 2025 mencapai 56 persen di kondisi dunia otomotif yang kurang kondusif

16 jam yang lalu


Berita
Standar Emisi Mesin Toyota 2GD-FTV Tengah Dibenahi, Diprediksi Reborn Di 2029

Mesin 2GD-FTV memang tersohor di Indonesia, namun ternyata merupakan mesin minoritas

16 jam yang lalu