Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Target Satu Juta Mobil Listrik di 2025 Apakah Tercapai?

Pemerintah telah menetapkan target satu juta kendaraan roda empat listrik yang beroperasi di tahun 2025,
Berita
Senin, 25 September 2023 09:00 WIB
Penulis : Gemilang Isromi Nuar


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER - Penggunaan mobil listrk sebagai alat transportasi sehari-hari di Indonesia sudah mulai menunjukkan tren peningkatan. Menurut data Gaikindo, pada Agustus 2023 volume penjualan wholesale mobil listrik berbasis baterai atau battery electric vehicle (BEV) di Indonesia mencapai 1.329 unit naik 24% dibanding Juli 2023.

Pemerintah sendiri, juga berharap dengan banyaknya pameran otomotif dapat terus memperkenalkan kendaraan listrik, diharapkan mendorong masyarakat untuk mendapat informasi dan mau beralih ke kendaraan listrik.

"Kami telah menetapkan target satu juta kendaraan roda empat listrik yang beroperasi di tahun 2025, yang setara dengan penghematan sekitar 12,5 juta barel BBM dan mengurangi CO2 sebesar 4,6 juta ton," kata Direktur Jenderal Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi, dan Elektronika Kemenperin, Taufiek Bawazier saat pembukaan GIIAS 2023 di Surabaya, Rabu (20/9).

Untuk mencapai target ini, pemerintah telah menetapkan juga telah mengeluarkan kebijakan progresif, termasuk pemberian stimulus fiskal dan insentif. "Termasuk penggunaan kendaraan listrik sebagai kendaraan operasional sehari-hari untuk entitas pemerintah pusat dan daerah," papar Taufiek.

BACA JUGA

Populasi kendaraan listrik atau electric vehicle (EV) di Indonesia saat ini telah mencapai 81.525 unit. Dari integrasi data antara Kementerian Perhubungan (Kemenhub) dengan berbagai kementerian terkait tercata rinciannya adalah 62.815 unit sepeda motor, 320 unit kendaraan roda tiga, 18.300 unit mobil penumpang, 80 unit bus, dan mobil barang 10.unit.

Namun, yang menjadi masalah adalah walapun penjualan kendaraan listrik naik tapi bagi pemilik mobil masih menggunakan kendaraan berbahan bakar minyak sebagai kendaraan utama.

"Pemilik kendaraan listrik bukan first time buyer, mereka adalah konsumen yang sudah punya lebih dari satu kendaraan roda empat atau lebih, jadi ini alternatif bagi mereka," kata Sekretaris Umum Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) dalam sebuah diskusi virtual, Rabu (6/9).

Dari sisi produsen, Toyota menganggap mobil listrik berbasis baterai belum menjadi kebutuhan sebagian besar masyarakat Indonesia. "Apakah semua customer di Indonesia mau membeli mobil listrik? Saya rasa belum. Sebagian, beberapa persen, mungkin iya," kata Direktur Pemasaran Toyota Astra Motor (TAM), Anton Jimmy beberapa waktu lalu. (GIN)


Tags Terkait :
Mobil Mobil Listrik Kendaraan Listrik Elektrifikasi
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
IIMS 2025 Konsisten Gelar Pameran Berkonsep Automotive dan Entertainment

Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 13-23 Februari 2025 merupakan pameran yang akan dikemas dengan resep komplit.

9 bulan yang lalu


Berita
IIMS 2025 Digelar 13-23 Februari, Ini Harga Tiketnya

IIMS 2025 diprediksi bakal lebih meriah ketimbang tahun sebelumnya. Banyak brand baru dan ruang pamer yang lebih luas.

10 bulan yang lalu


Berita
IIMS 2025 Banyak Brand Baru Yang Tampil, Target Transaksi Hingga Rp 6,7 Triliun

IIMS 2025 akan digelar pada 13-23 Februari 2025 di JIEXpo Kemayoran, Jakarta Pusat. Ada apa saja?

10 bulan yang lalu


Berita
Melihat Spesifikasi Detail Seres 7 Seharga Rp 800 Jutaan Tapi Mirip Audi Q7

Seres 7 pertama diperlihatkan dalam IIMS 2024 di Surabaya. Simak spesifikasi SUV ini.

1 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Hilux Generasi IX Terdaftar Masuk Indonesia. Akankah Diluncurkan Di IIMS 2026?

Hilux Gen IX akan mengusung mesin diesel 2800 cc

12 jam yang lalu


Berita
Hyundai Staria Electric Resmi Melakukan Debut Dunianya

Hyundai Staria Electric resmi melakukan debut dunianya. M

20 jam yang lalu


Berita
Hyundai Palisade Paket Lengkap Sebuah SUV Modern, Ini Skema Kreditnya

Hyundai Palisade generasi kedua memiliki banyak keunggulan sehingga membuatnya banyak diminati. Tertarik membelinya dengan cara kredit? Berikut rinciannya.

1 hari yang lalu


Berita
Holiday In Style 2025, Honda HR-V RS e:HEV Teman Liburan Hemat, Tapi Ada Satu Kekurangannya

Honda HR-V RS e:HEV merupakan mobil yang kami anggap memiliki value for money yang baik. Berikut impresinya ketika kami gunakan plesiran.

1 hari yang lalu


Berita
Mengenal ID. Era 9X, Crossover VW Bertenaga Listrik

Diklaim bisa jadi pilihan yang sangat menggoda buat pasar mobil Tiongkok dan Asia.

1 hari yang lalu