SPY SHOT: Genesis G80 Facelift

 Aditya Widiutomo    08 August, 2023
Berita

OTODRIVER - Genesis G80 versi penyegaran tertangkap kamera saat sedang melakukan pengetesan.

Seperti dikutip dari motor1.com (6/8), tampak sedan mewah ini masih menggunakan jubah kamuflase yang sangat tebal tetapi ada beberapa detil yang tersibak dari gambar tersebut.

Genesis G80

Seperti di bagian depannya, diprediksikan grill akan memiliki dimensi yang lebih kecil dibandingkan versi terkini.

Kemungkinan bahasa desainnya akan mirip dengan Hyundai Elantra dan Sonata sebagai sedan flagship dari Hyundai.

Sementara bagian sampingnya disinyalir tidak akan memiliki perbedaan yang signifikan dengan versi terkini.

Namun untuk bagian belakangnya, stoplamp akan sedikit mengalami perubahan desain namun tetap mengandalkan dua buah LED garis dan dibuat lebih tegas.

Perbedaan yang cukup kentara adalah di bagian bemper belakang yang terlihat lebih agresif jika dipertemukan dengan model terkini.

Meski tidak pernah dipasarkan secara resmi di Indoensia, namun beberapa Genesis G80 sudah hadir di tanah air.

G80 yang beredar di Indonesia merupakan model eks KTT G20 yang diselenggarakan di Bali pada November 2022 silam.

Genesis G80 versi Indonesia mobil sedan bertenaga listrik penuh.

G80 untuk KTT G20 ini juga hadir dalam dua varian, versi Short Wheelbase yang memiliki dimensi panjang 5 meter dan Long Wheelbase dengan dimensi panjang 5,2 meter.

Untuk spesifikasinya, G80 ditenagai oleh dua motor listrik yang terdapat di bagian depan dan belakang. Total tenaga yang dihasilkan mencapai 365 dk dan torsi 700 Nm, serta memiliki kapasitas baterai mencapai 87,2 kWh. (AW).

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru seputar otomotif roda empat setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Bagikan

Rekomendasi Untuk Anda

BeritaHyundai Bakal Bawa Sub-Brand Genesis-nya Ke Indonesia11 November 2023BeritaPenjualan Hyundai Naik 9,6%, Model Premium Mulai Menunjukan Kontribusinya02 November 2023Crash TestVIDEO: Crash Test Genesis GV70 (Euro NCAP)12 July 2023Crash TestVIDEO: Crash Test Genesis Electrified G80 (Euro NCAP)11 July 2023

Trending

Tidak Hanya Motor, Polytron Juga Mau Ikut Bikin Mobil Listrik
Daftar Harga MG Terbaru (April 2024)
GWM Tank 500 Hybrid Bisa Ditebus Mulai Rp 200 Jutaan, Begini Skema Kreditnya
Daftar Harga CHERY Terbaru (April 2024)
Mudik In Style 2024, Naik Toyota Yaris Cross Hybrid Jakarta-Bali PP, Iritnya Kebangetan!

Berita Terbaru

BeritaSiap-Siap, Toyota Gazoo Racing Bakal Lahirkan GR Starlet6 jam laluDaftar HargaDaftar Harga GWM Terbaru (Mei 2024)7 jam laluBerita2026, BYD Bakal Bangun Pabrik Produksi Di Subang, Jawa Barat9 jam laluBeritaMudik In Style 2024, Merasakan Kenyamanan Suspensi Subaru Outback di Lengangnya Jakarta1 hari laluBeritaABC Stories Membawa Wuling Jadi Brand EV Paling Berpengaruh Di Indonesia1 hari laluBeritaWuling Cloud EV Sudah Bisa Dipesan, Perkiraan Harga Rp 410 Juta1 hari laluDaftar HargaDaftar Harga NISSAN Terbaru (April 2024)1 hari laluBeritaToyota Eco Youth Ajak Generasi Muda Berinovasi Dalam Gerakan Berwawasan Kelestarian Lingkungan 1 hari lalu