Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

PLN Tambah SPKLU, Rambah Wilayah Timur Indonesia

Berita
Sabtu, 1 Juli 2023 16:30 WIB
Penulis : Afrizal Abdul Rahman


Jakarta, OTODRIVER- PT PLN (Persero) sampai saat ini telah menyediakan 616 unit Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum. Tersebar total 284 lokasi di berbagai wilayah Indonesia. 

Tak puas hanya di angka tersebut, PLN terus menambah satu SPKLU lagi di wilayah Manokwari, Papua Barat. Tepatnya berada di Kantor PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3). 

Menurut Direktur Utama PT PLN (Persero), Darmawan Prasodjo, penambahan ini bertujuan mengakselerasi pertumbuhan kendaraan listrik di wilayah Indonesia bagian Timur. "Ini merupakan upaya PLN untuk memperbanyak infrastruktur ekosistem kendaraan listrik," kata Darmawan, dari keterangan resminya. 

BACA JUGA

Hal ini juga menjadi langkah nyata untuk menyukseskan transisi energi menuju kendaraan berbasis ramah lingkungan demi mencapai target net zero emission (NZE) pada 2060. 

Pada kesempatan ini, General Manager PLN Unit Induk Wilayah Papua dan Papua Barat, Budiono, berharap akan mendorong pemakaian kendaraan listrik di Tanah Papua dan akan terus menambah SPKLU. 

"Jadi masyarakat tidak perlu khawatir lagi untuk mengisi baterai kendaraan listrik. Selain itu, beberapa fitur di PLN Mobile, diklaim dapat memudahkan para pengguna kendaraan listrik," tutupnya. (AAR) 


Tags Terkait :
PLN SPKLU Pengisian Baterai Mobil Listrik Kendaraan Listrik Mobil Listrik Charging Baterai PLN Indonesia
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait

Berita
Masih Banyak Mobil Listrik Parkir Di SPKLU Tanpa Ngecas, Ini Contohnya

3 bulan yang lalu


Berita
Bekerja Sama Dengan PLN, GAC Aion Bantu Pemerintah Kejar Target 3.000 Unit SPKLU Sepanjang Tahun

4 bulan yang lalu

Van
Honda N-VAN Listrik Resmi Dirilis Di Jepang

5 bulan yang lalu


Berita
PLN: Tambah 111 SPKLU Di Rest Area

6 bulan yang lalu


Berita
Penambahan SPKLU: Kunci Pertumbuhan Pesat Mobil Listrik

6 bulan yang lalu

Berita
PLN: Seluruh Rest Area Sumatera-Jawa Tersedia SPKLU

6 bulan yang lalu


Berita
Periklindo Eletric Vehicle Show (PEVS) 2024 Berikan Gambaran Perkembangan Mobil Listrik di Indonesia

6 bulan yang lalu


Berita
YLKI: Isi Daya Mobil Listrik Arus Mudik Dan Balik Tidak Ada Keluhan

6 bulan yang lalu


Terkini

Pikap
Chang li, Pikap ‘Terkecil’ Di Dunia Sudah Mengaspal Di Indonesia

39 menit yang lalu


Bus
Inilah Golongan Penumpang Yang Digratiskan Naik Transjakarta

1 jam yang lalu


Berita
Industri Otomotif Jadi Pahlawan Devisa, Diharap Garap Segmen Murah Hybrid

2 jam yang lalu


Truk
Luar Biasa, Truk Rem Blong Minta Darah Lagi !!

4 jam yang lalu


Berita
Neta Tambah Dealer di Jakarta, Bangunanya Bekas Prestige Motorcars di Pluit

15 jam yang lalu