Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

Indonesia Berpotensi Besar Jadi Pemain Kunci Ekosistem Mobil Hidrogen

Selain nikel yang menjadi bahan baku baterai EV, hidrogen hijau juga menjadi potensi baru sumber energi bersih yang hanya mengeluarkan uap air tanpa residu di udara atau menambah emisi karbon gas
Berita - Kamis, 9 November 2023 10:30 WIB
Penulis : Suryo Sudjatmiko


OTODRIVER - Perlu disadari bahwa Indonesia merupakan negara dengan potensi ketahanan energi yang besar. Salah satunya adalah kapasitas Energi Baru Terbarukan (EBT) yang begitu masif tersebar di berbagai wilayah.

Hidrogen Hijau cukup potensial diproduksi di Tanah Air, yang menjadikan Indonesia sebagai produsen hidrogen yang cukup besar. Bahkan dapat dijadikan komoditas ekspor yang cukup menjanjikan.

Potensi EBT hidrogen tersebut berasal dari Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) tersebar terutama di Kalimantan Utara, Aceh, Sumatera Barat dan juga Papua.

BACA JUGA

Selain nikel yang menjadi bahan baku baterai EV, hidrogen hijau juga menjadi potensi baru sumber energi bersih yang hanya mengeluarkan uap air dan tidak meninggalkan residu di udara atau menambah emisi karbon gas.

"Dalam pengejaran Net Zero Emission (NZE) di Indonesia, multi-parties sudah bergerak untuk membuat 3 ekosistem: Biofuel, Baterai, Hidrogen.

Dengan berbagai strategi hidrogen nasional yang dilakukan semua pihak, nyatanya Indonesia memiliki peluang besar dalam pengembangan hidrogen hijau agar tak tertinggal dengan kompetisi global," kata Nandi Julyanto Presiden Direktur PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) dalam sebuah seminar nasional yang diadakan di Universitas Gadjah Mada (UGM) di Yogyakarta. (08/11)

“Pemanfaatan multi teknologi dari berbagai sumber energi yang berfokus pada reduksi emisi, menjadi suatu keniscayaan untuk mengejar target NZE demi masa depan hijau bagi seluruh generasi. Terutama di sektor transportasi yang digadang-gadang menjadi salah satu fokus utama dalam dekarbonisasi,” sambung Nandi.

Nandi menekankan bahwa hidrogen merupakan salah satu kunci bagi Indonesia untuk masuk sebagai ekosistem kendaraan berbahan bakar hidrogen.

Pemanfaatan hidrogen ini dianggap juga sejalan dengan misi dekarbonisasi sektor manufaktur yang ditargetkan Kementerian Perindustrian RI pada tahun 2050 atau sepuluh tahun lebih dini dari target yang dicanangkan. 

Di sisi lain, Kementerian ESDM (Energi Sumber Daya dan Mineral) telah menjalankan program Renewable Energy Based in Industrial Development (REBID) dengan memanfaatkan pembangkit listrik tenaga air, tenaga surya, panas bumi, biomassa, dan hydrogen. 

Indonesia berpotensi sebagai penyedia hidrogen dunia

Bahkan khusus untuk sumber energi berupa hidrogen, sudah dimanfaatkan oleh sejumlah perusahaan seperti Pertamina, PLN, beberapa pabrik pupuk, dan Samator.

Mobil berbahan bakar hidrogen bukan hal yang baru bagi Toyota. Sejak 2014, pabrikan berlogo tiga oval ini sudah hadir dengan Mirai yang merupakan sebuah Fuel Cell Electric Vehicle (FCEV).

Generasi kedua dari Mirai muncul pada 2019 dan bertahan di beberapa pasar hingga saat ini

Untuk Toyota sendiri, hidrogen sebenarnya sudah sejak tahun 2014 melalui Toyota Motor Corporation (TMC) memiliki model berbahan bakar hidrogen dengan Toyota Mirai.

Toyota Mirai Gen 2

Toyota Mirai merupakan kendaraan berbasis Fuel Cell Electric Vehicle (FCEV) yang tidak lagi mengandalkan Bahan Bakar Minyak (BBM).

Toyota Mirai yang didesain sebagai mobil berteknologi motor listrik dan berbahan bakar hidrogen hingga saat ini sudah hadir dengan generasi ke-2 yang diluncurkan pada tahun 2021 silam.

Tak hanya itu, Toyota tengah gencar mengembangkan mesin pembakaran internal (Hydrogen Internal Combustion Engine/HICEV) dengan hidrogen sebagai asupannya.(SS)


Tags Terkait :
Toyota Hidrogen Potensi Indonesia Penghasil Hidrogen Ekosistem Hidrogen
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Indonesia Berpotensi Besar Jadi Pemain Kunci Ekosistem Mobil Hidrogen

7 bulan yang lalu


Berita
PLN dan Pertamina Sedang Bangun SPBU Hidrogen, Kapan Ada Kendaraanya di Indonesia?

5 bulan yang lalu


Berita
Toyota Mirai Punya Potensi Bahaya Saat Pedal Gas Diinjak, Kini Direcall

7 tahun yang lalu


Berita
Toyota Katakan Hidrogen Sebagai Opsi Masa Depan Otomotif

6 bulan yang lalu


Berita
Pangkas Emisi Karbon, Toyota Akan Produksi Hidrogen dari Kotoran Ayam

1 tahun yang lalu


Berita
Toyota Sebut Mesin Bakar Baru Akan Jadi Game Changer Di Masa Depan

3 minggu yang lalu


Berita
Toyota Siapkan Mesin Baru.Optimis ICE Masih Relevan

1 bulan yang lalu


Berita
Toyota, Subaru dan Mazda Kolaborasi Bikin Mesin Hybrid Canggih

1 bulan yang lalu


Terkini

Berita
MG HS Generasi Terbaru Bakal Debut Di Goodwood festival of Speed Mendatang

1 jam yang lalu


Berita
Nissan X-Trail Bakal Hadir Dalam Format 7 Seater Di India

3 jam yang lalu


Berita
GAC Aion Resmi Menjalankan Pabrik di Thailand, Selanjutnya Giliran Indonesia

17 jam yang lalu


Berita
Neta S Tertangkap Kamera Dalam Pengujian, Bakal Dijual Rp 300 Jutaan

22 jam yang lalu


Berita
Ford Dan GM Bakal Segera Angkat Kaki Dari Cina

1 hari yang lalu