Beranda Berita

Generasi Penerus Hyundai Accent Segera Dijual, Tampilannya Mirip Stargazer

Berita
Jumat, 3 Maret 2023 16:35 WIB
Penulis : Ahmad Biondi
Berita - Generasi Penerus Hyundai Accent Segera Dijual, Tampilannya Mirip Stargazer


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Hyundai telah merilis sebuah video penggoda untuk sedan terbaru mereka yaitu Hyundai Verna. Mobil ini merupakan generasi penerus dari Accent yang pernah dijual di Tanah Air.

Sayangnya sebagai permulaan, sedan berpenampilan menarik ini baru akan hadir untuk pasar India. Belum tercium kabar untuk dipasarkan di Indonesia.

BACA JUGA

"Hari ini kami menampilkan render desain All New Hyundai Verna," kata Unsoo Kim, Managing Director dan Chief Executive Officer Hyundai Motor India.

"Dengan memperkenalkan sedan futuristis nan gahar ini, kami ingin meningkatkan pengalaman konsumen dan menghidupkan lagi minat di segmen sedan," tambah Kim.

Jika dilihat dari video bocorannya, Hyundai Verna tampak mengusung bahasa desain generasi modern Hyundai. Terlihat dari desain bodi dan bentuknya yang nampak seperti Kona dan Stargazer.

Dari eksterior depan, Hyundai Verna terbaru mendapatkan DRL yang memanjang dari sisi kiri hingga kanan. DRL tersebut dipadukan dengan gril besar agresif dan lampu depan yang bersembunyi di lekukan bumper.

Kalau melihat sisi samping, Hyundai Verna memiliki siluet bodi yang mengikuti Hyundai Elantra tapi dengan proporsi lebih kecil. Hingga saat ini. Hyundai masih belum mengungkap interior, varian ataupun harga dari Hyundai Verna terbaru.

Namun soal mesin, Hyundai Verna dikonfirmasi mendapatkan dua pilihan mesin yaitu empat silinder 1.497 cc aspirasi normal dan 1.500 cc turbo.

Mesin aspirasi normal Verna berpotensi besar berbagi dengan Creta termasuk pilihan transmisi 6-percepatan manual dan otomatis IVT. Lalu untuk Verna bermesin turbo itu mendapatkan pilihan transmisi 6-percepatan manual dan 7-percepatan otomatis dual clutch.


Tags Terkait :
Hyundai Verna
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Generasi Penerus Hyundai Accent Segera Dijual, Tampilannya Mirip Stargazer

2 tahun yang lalu


Tips
Hyundai Batalkan Bikin Sedan Di Indonesia?

3 tahun yang lalu


Berita
KS, Kode LMPV 7 Seater Bikinan Hyundai Di Indonesia

3 tahun yang lalu


VIDEO: Toyota Fortuner "Terbang" di India Hantam 2 Mobil

Berita | 5 tahun yang lalu


Terkini

Berita
GIIAS 2025 Akan Hadirkan 55 Merek Roda Empat, Polytron Bakal Debut Mobil Listriknya

4 jam yang lalu


Tips
Ingat, Berkendara Di Jalan Tol Harus Selalu Waspada

5 jam yang lalu


Tips
Pentingnya Periksa Ban Setelah Digunakan Jarak Jauh

6 jam yang lalu


Bus
Tanggal 21 Dan 24 April Gratis Naik Transjakarta Group, Ada Apa?

8 jam yang lalu


Berita
Honda Resmi Rilis Mobil Listrik Barunya Untuk Pasar Cina, Harganya Rp 400 Jutaan

10 jam yang lalu