Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

Toyota Sienta Generasi Terbaru Resmi Hadir Di Jepang

Toyota Sienta generasi terbaru resmi hadir di Jepang.
Berita - Rabu, 24 Agustus 2022 13:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


Toyota Sienta generasi terbaru resmi hadir di Jepang. Tentu tampilan MPV pintu geser ini tidak berbeda jika dibandingkan dengan spy shot yang telah beredar sebelumnya.

Memang dikatakan Toyota Sienta generasi terbaru ini berubah total dibandingkan versi terkini. Bagian depannya saja, kap mesin dibuat lebih meninggi, lampu desainnya lebih membulat ditemani dengan grill yang besar di bagian bemper.

BACA JUGA

Garis atap juga dibuat lebih membulat. Ciri khas sebuah Sienta yakni MPV Sliding Door juga terus dipertahankan. Sementara di baris ketiganya, garis bodi dibuat lebih tinggi dibandingkan bagian depannya.

Di bagian belakang, desain yang unik justru ditemukan di bagian lampu belakangnya yang terlihat menggunakan LED dan berada dari bagian atap ke bagian bawah. Kaca belakang pun memiliki sudut kemiringan yang datar.

Masuk ke bagian interiornya, Anda akan menemukan nuansa yang cukup segar di bagian dalam. Seperti penggunaan headunit berdesain floating dengan ukuran yang cukup besar, setir desain baru, dasbor yang desainnya cukup segar berpadu dengan jok bermaterial fabric. Dan menariknya, jok baris keduanya masih dilengkapi dengan jok non captain seat.

Ada dua pilihan mesin yang ditawarkan pada Sienta generasi terbaru ini, Yang pertama adalah mesin 1.500 cc 4 silinder naturally aspirated yang sama dengan Yaris versi Jepang. Mesin ini mampu memberi dorongan tenaga sebesar 120 PS serta torsi 145 Nm. Lantas pilihan kedua adalah mesin 1.500 cc hybrid berteknologi Atkinson Cycle.


Tags Terkait :
Toyota Sienta
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Road To GIIAS 2024
Artikel Terkait

Berita
Diskon PPnBM Akan Dipermanenkan. Berikut Daftar Mobil Yang Bertahan Dan Tersingkir Dari Daftar

2 tahun yang lalu


Berita
Sederet Mobil Toyota Di GIIAS 2021 Diskon PPNBM 100 Persen, Jangan Kelewatan

2 tahun yang lalu


Tips
Tiga Langkah Persiapan Berkendara di Musim Hujan

2 tahun yang lalu


Berita
PPnBM Turun Jadi 25%, Inilah Revisi Harga Terbaru Toyota

2 tahun yang lalu


Berita
Pantauan Harga Baru Toyota Setelah Relaksasi PPnBM 0 Persen

2 tahun yang lalu


Berita
PPnBM 0 Persen Diperpanjang Hingga Agustus, Ini Dia Daftar Mobilnya

3 tahun yang lalu


Berita
Begini Cara Praktis Tukar Tambah Mobil Lama Anda Dengan Toyota Kijang Innova Atau Fortuner

3 tahun yang lalu


Berita
Dampak Relaksasi PPnBN, Penjualan Toyota Auto2000 Meroket Nyaris 3 Kali Lipat

3 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Tak Hanya Kalista, Geely Radar RD6 Bakal Hadir Juga Di Thailand Dengan Label Riddara

6 jam yang lalu


Berita
GWM Tank 300 Semakin Dekat Dengan Indonesia

7 jam yang lalu


Berita
Konsumen Pajero Sport-Fortuner Mulai Bergeser Ke Kijang Innova Zenix

9 jam yang lalu


Berita
Kona EV Yang Meluncur di GIIAS Sudah Menggunakan Baterai Produksi Lokal

10 jam yang lalu


Test Drive
Test Drive Citroen E-C3: Acung Jempol Untuk Kenyamanannya

13 jam yang lalu