Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Pertama di Dunia, Chery Hadirkan Mobil Khusus Perempuan

Berita
Sabtu, 2 Juli 2022 06:00 WIB
Penulis : Ahmad Biondi


Pabrikan otomotif berlomba-lomba memikat konsumen dengan mobil listrik terbarunya. Namun ada yang lebih menarik lagi dari program yang dilakukan Chery karena terasa lebih segmented lagi.

Jika yang lain menawarkan mobil yang nyaman dikendarai semua orang, tidak demikian dengan yang dilakukan Chery. Pasalnya pabrikan asal Tiongkok ini menghadirkan edisi khusus untuk para wanita.

BACA JUGA

Dalam peluncurannya, Chery Ant Chrame ditawarkan dalam dua varian, yakni Ant Charme Romance dan Ant Charme Rococo. Pemilihan tersebut, telah disepakati agar mobil listrik ini begitu dekat dengan para wanita.

Adapun salah satu nuansa yang membuat mobil ini berbeda adalah penggunaan warna yang lebih feminim. Produsen telah menyediakan pilihan warna charm pink dan phantom purple. Namun, kedua model tersebut dihadirkan dengan desain atap putih guna memberikan desain yang lebih atraktif. Tidak hanya dari tampilan luarnya, dari sisi interiornya pun dibuat begitu menarik bagi kaum hawa.

Seperti dirilis Carnewschina, interiornya kini dibekali dengan nuansa minimalis namun tetap terkesan modern. Penggunaan warna juga masih begitu feminim dan menyesuaikan grafis luarnya.

Secara spesifikasi, mobil ini tergolong cukup compact. Panjangnya hanya 3.200 mm, lebar 1.670 mm dan tinggi 1.550 mm dengan wheelbase 2.150 mm.

Bicara fitunya, untuk menemani pengemudinya produsen telah membekali dengan layar portrait seluas 10,4 inci di tengah dashboard. Di samping itu, mereka juga menghadirkan dua tombil besae di bawah layar untuk mengoperasikan pendingin ruangan.

Meski diperuntukkan untuk wanita, namun, performa yang dihadirkan tidak main-main. Dari baterai listrik berkapasitas 30,6 kWh, mobil ini dapat memproduksi tenaga sebesar 30 kW dengan torsi maksimum 120 Nm.

Mengandalkan baterai serta tenaga yang mumpuni, mobil ini dikabarkan dapat melibas jarak tempuh 301 km hanya dengan sekali baterai penuh.

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Chery Mobil Listrik EV
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Perkuat Komitmen di Industri Otomotif Tanah Air, Chery Tambah Diler Baru di Kawasan Jakarta

1 tahun yang lalu


Berita
Mobil Listrik Chery EQ1 Segera Rilis di Indonesia? Ini Jawaban Chery

1 tahun yang lalu


Berita
Chery Akan Mulai Jual Rival Wuling EV Tahun Ini

1 tahun yang lalu

Berita
Sebelum Luncurkan Mobil Listrik, Chery Bakal Rilis PHEV

1 tahun yang lalu


Terkini

Bus
Tujuh Terminal Bus AKAP Di Jakarta Mulai Padat

6 jam yang lalu


Berita
Catat, Ini Lokasi SPKLU Di Tol Transjawa

11 jam yang lalu


Berita
Inilah Bocoran Dua Model Baru Neta di 2025, Kakak Neta X Salah Satunya?

12 jam yang lalu


Bus
Puncak Perjalanan Bus Libur Nataru Tanggal 23-24 Desember 2024

13 jam yang lalu


Berita
Waspada, Arus Kendaraan Di Tol Transjawa Makin Ramai

15 jam yang lalu