Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

Negara Ini Malah Kurangi Subsidi untuk Mobil Listrik

Hal itu dilakukan karena popularitas kendaraan yang semakin meningkat.
Berita - Kamis, 28 Juli 2022 10:00 WIB
Penulis : Gemilang Isromi Nuar


Disaat negara-negara lain memberikan subsidi bagi masyarakatnya yang ingin membeli mobil listrik, Jerman jsutru akan mengurangi insentif keuangan untuk mobil listrik tahun depan setelah kesepakatan dalam koalisi pemerintahan.

Dilansir dari Reuters, Rabu (28/7) Hal itu dilakukan karena popularitas kendaraan yang semakin meningkat membuat subsidi pemerintah tidak diperlukan, kata kementerian ekonomi Jerman.

"Kendaraan elektronik menjadi semakin populer dan tidak lagi membutuhkan subsidi pemerintah di masa mendatang," kata Menteri Ekonomi, Robert Habeck dalam sebuah pernyataan.

BACA JUGA

Terkait kebijakan itu, subsidi untuk kendaraan bertenaga listrik penuh dengan harga di bawah 40.000 euro akan turun menjadi 4.500 euro pada awal tahun depan dari 6.000 euro saat ini, dan turun menjadi 3.000 euro pada tahun berikutnya dan tidak ada subsidi untuk pembelian mobil dengan harga di atas 65.000 euro.

Melalui data yang ada penjualan mobil listrik di Jerman hampir dua kali lipat menjadi 328.000 pada tahun 2021 dibandingkan tahun sebelumnya. Saat ini ada lebih dari 600.000 kendaraan bertenaga listrik di jalan-jalan Jerman.

    Baca Juga: Target Net Zero Emission dari Toyota untuk Indonesia

Hal ini justru berbanding terbaling dengan negara Thailand dimana menyetujui paket insentif termasuk pemotongan pajak dan subsidi untuk mempromosikan peralihan ke kendaraan listrik (EV).

Pemerintah Thailand ingin mobil listrik menyumbang 30% dari produksi mobil Thailand pada tahun 2030. Untuk mencapai target itu, pemerintah menawarkan potongan harga pembayaran kepada pembeli hingga 150.000 baht (Rp 62,6 juta), serta menurunkan pajak mobil listrik dari 8% menjadi 2%.


Tags Terkait :
Mobil Listrik Subsidi Jerman
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Menarik! Beli Mitsubishi L100 Bisa Pakai Skema Sewa

4 bulan yang lalu


Berita
Mitsubishi L100 Rilis Perdana Dengan Harga Rp300 Jutaan

4 bulan yang lalu


Berita
Mobil Listrik Mitsubishi Akan Diproduksi di Indonesia

6 bulan yang lalu


Berita
Mitsubishi Outlander PHEV Generasi Terbaru Belum Hadir Di Indonesia, Ini Alasannya

8 bulan yang lalu


Mobil Listrik
Mitsubishi Pamerkan Mobil Listrik Murah Mirip Xpander di GIIAS, Berikut Bocoran Spesifikasinya

10 bulan yang lalu


Berita
Melihat Lebih Dekat Mitsubishi Minicab MiEV, Cocok Untuk Bisnis Logistik

1 tahun yang lalu


Berita
Mitsubishi Minicab MiEV Akan Dirakit di Indonesia

1 tahun yang lalu


Mobil Listrik
Mitsubishi Minicab-MiEV Bakal Digunakan Pos Hingga Gojek

2 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Neta S Tertangkap Kamera Dalam Pengujian, Bakal Dijual Rp 300 Jutaan

2 jam yang lalu


Berita
Subaru Forester Generasi Terbaru Bakal Hadir Dengan Mesin Hybrid

4 jam yang lalu


Berita
Harga VinFast VF 5 Resmi Dirilis, Rp 242 juta Di Luar Rental Baterai

5 jam yang lalu


Berita
Beli Ioniq di Hyundai Gowa Cash, Berkesempatan Dapat Ioniq 5 Gratis

7 jam yang lalu


Berita
BMW M5 G90 Resmi Debut Dunia, Bobot Hampir 2,5 Ton

21 jam yang lalu