Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Wuling Almaz Facelift Versi India Meluncur Resmi

MG Hector versi terbaru resmi meluncur di India.
Berita
Sabtu, 9 Januari 2021 06:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

MG Hector versi terbaru resmi meluncur di India. Produk rebadge dari Wuling Almaz ini hadir dengan berbagai pembaruan.

pada bagian eksteriornya, terlihat sejumlah perubahan ada di bagian depannya. Bagian grillnya kini desainnya semakin kental dengan milik model MG lainnya. Sementara perubahan lainnya terdapat di bagian peleknya yang menggunakan desain baru dengan diameter 18 inci.

Di bagian buritannya, lampu belakangnya juga mendapatkan perubahan yang kini menggunakan LED serta terdapat garnis yang menyambungkan lampu kiri dengan lampu kanannya.

Masuk ke ruang kabinnya, ada perpaduan warna interior beige dan hitam. Tak hanya itu, kabarnya bakal ada penambahan fitur berupa wireless charging, ventilated seat, spion auto dimming, dan update di konektivitas i-SMART.

Sementara untuk mesinnya, MG Hector ditenagai oleh dua pilihan mesin, yakni mesin bensin 1.500 cc 4 silinder turbo dengan tenaga 143 PS serta torsi 250 Nm dan mesin diesel 2.000 cc 4 silinder bertenaga 170 PS serta torsi 350 Nm.

Mobil ini hadir dengan total 14 varian. Harganya mulai dari 12.90 Lakh Rupee atau setara dengan Rp 230,8 juta.


Tags Terkait :
Wuling Almaz MG Hector
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Komparasi
Komparasi Spek Wuling Almaz VS Daihatsu All New Terios

Sama-sama mengusung kapasitas mesin 1.500 cc, keduanya juga bersaing dalam harga jual serta fitur yang ditawarkan. Mana yang lebih menarik?

6 tahun yang lalu


Berita
Area Tes Drive Jadi Magnet di GIIAS Bandung 2023, Inilah Mobil-Mobil Yang Bisa Dicoba

GIIAS Bandung 2023 menyediakan area tes drive yang memadai dan pengujung dapat mencoba mobil-mobil baru yang dipamerkan.

2 tahun yang lalu


Berita
Tes Drive Sejauh 3,4 Km, Berikut Pilihan Mobil yang Bisa Dicoba di GIIAS Semarang 2023

Pameran ini sendiri berlangsung dari Rabu hingga Minggu pada  18-22 Oktober 2023

2 tahun yang lalu

Berita
Baru Setengah Tahun Eksis di Indonesia, LSUV Merek Tiongkok Laku Ribuan Unit

Kini LSUV tersebut menjadi tulang punggung penjualan DFSK di Indonesia.

6 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Ternyata Toyota Yaris 2026 Masih Ada, Ini Pembaruannya

Hadir dengan desain lebih sporty ditambah fitur-fitur termutakhir. Berikut ubahan yang terjadi di Yaris terbaru.

48 menit yang lalu


Berita
Denza Z9 GT Rilis Kuartal Tiga 2026, Sekarang Sudah Bisa Booking

Bisakah mendulang sukses seperti yang dialami Denza D9? Intip dulu harga dan bocoran spesifikasinya.

1 jam yang lalu


Berita
Alami Lonjakan Besar, Jepang Impor Mobil Dari India

Impor mobil brand Jepang ke Jepang meningkat untuk memenuhi permintaan pasar dalam negeri. Mobil yang dibuat di luar Jepang seperti Jimny jadi idola.

1 jam yang lalu


Berita
Mazda CX-6e Diluncurkan Di Eropa, Kapan Masuk Indonesia?

SUV listrik murni ini melakukan debut perdananya di Brussel Motor Show 2026 di Belgia pada 9 Januari silam. Selanjutnya SUV ini akan masuk pasar Eropa, Australia dan kemungkinan Asia.

2 jam yang lalu


Berita
BMW i5, iX1, Hingga Volvo EX30 Diskon Besar-Besaran Nyaris Stengah Harga

Mobil listrik memang bisa dikatakan sedang banjir di pasaran Indonesia. Itu juga yang membuat beberapa pabrikan menjual dengan harga diskon.

3 jam yang lalu