Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Toyota Raize dan Daihatsu Rocky Kena PPnBM?

Mobil ini diperkirakan baru hadir pada Mei mendatang
Berita
Minggu, 28 Februari 2021 15:00 WIB
Penulis : Suryo Sudjatmiko


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Mulai 1 Maret 2021 relaksasi pajak PPnBM akan dimulai dan artinya harga mobil yang terkait akan menerima potongan 100% PPnBM selama Maret hingga Mei. Selanjutnya pemotongan berlaku 50%  PPnBM pada tahan kedua (Juni-Agustus) dan tahap ketiga 25% potongan pada (September-November)

Beberapa mobil baru direncanakan akan meluncur sepanjang tahun 2021 ini. Belum ada informasi detail kapan duo kembar dari Toyota dan Daihatsu akan hadir, namun Raize dan Rocky diperkirakan muncul pada Mei mendatang.

Apakah mobil ini akan masuk skema PPnBM?

Berdasarkan persyaratan yang ada, mobil yang masuk PPnBM harus memenuhi beberapa kriteria yakni mobil penumpang berkapasitas mesin kurang dari 1.500 cc dan punya kandungan lokal minimal 70%.

Sejauh ini belum ada informasi resmi dari kedua pabrikan mengenai kedua model ini terkait PPnBM, namun beberapa masukan informasi mengisyaratkan hal tersebut.

“Dari hitungan yang ada, terutama pada TKDN (Tingkat Kandungan Lokal Dalam Negeri) perkiraan mobil ini akan masuk skema tersebut,” terang salah rekan OtoDriver yang enggan disebut namanya.

Berdasarkan data Nilai Jual Kendaraan Bermotor (NJKB) bprd.jakarta.go.id harga Raize 1.0 Turbo dibanderol di Rp 161-198 juta   sedangkan varian 1.2 liter bertengger rentang Rp 146-157 juta. Sedangkan untuk Daihatsu Rocky ditempatkan ada posisi harga Rp 158-168 juta untuk varian bermesin 1.0 liter turbo dan  Rp 130-153 juta untuk varian 1.2 liter.

Mobil ini akan menghuni posisi di bawah Toyota Rush dan Daihatsu Terios.

Istimewa


Tags Terkait :
Daihatsu Rocky Toyota Raize
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Daftar Harga
Daftar Harga Mini SUV (Desember 2025)

Selain segmen compact SUV, mini SUV kini juga mulai ramai pemainnya

1 hari yang lalu

Berita
Daihatsu Serahkan 3 Unit Pertama Rocky Hybrid di GJAW 2025

Daihatsu resmi menyerahkan unit Rocky Hybrid pertama di GJAW 2025. Simak spesifikasi, fitur e-Smart Hybrid, dan harga Daihatsu Rocky Hybrid yang mulai Rp 299 jutaan.

4 hari yang lalu


Berita
Beberapa Penyegaran Daihatsu New Rocky Yang Bikin Lebih Sporty, Harga Rp 228 Jutaan

Daihatsu resmi menghadirkan model terbaru dari Daihatsu Rocky. Berikut detail ubahannya.

2 bulan yang lalu


Berita
Toyota Bikin Regulasi Baru Cegah Skandal Kesalahan Uji Mutu

Setiap proses diketahui langsung oleh direksi.

2 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Bosch Yakin Mesin Bakar Masih Mendominasi Hingga 2035

Mesin bakar dan elektrik akan berdampingan dan berbagi segmen.

1 jam yang lalu


Tips
Pasang TPMS Di Mobil Kita, Bisa Mendeteksi Dini Sebelum Ban Pecah

Tekanan ban masih sering terabaikan meskipun bisa menyebabkan kecelakaan fatal. Ada solusi yang mudah untuk mengeceknya.

2 jam yang lalu


Berita
Mazda Perkenalkan Warna Baru, All New CX-5 Yang Pertama Tampil

Warna Navy Blue Mica akan dilaburkan pertama kali pada CX-5.

16 jam yang lalu


Berita
Kia Indonesia Mungkin Jual Kia Tasman Di Indonesia, Lawan Hilux

Kia Tasman diesel dibidik menjadi kandidat untuk masuk Indonesia. Simak bocorannya.

17 jam yang lalu


Berita
Kia Carens Facelift Diperkenalkan, Menandai Babak Baru Brand Kia di Indonesia

Kia Carens Facelift membuka era baru Kia di Indonesia.

19 jam yang lalu