Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

MG Motors Gandeng Liverpool FC di GIIAS 2021

Morris Garages merupakan brand asal Inggirs, oleh karena itu kolaborasinya dengan Liverpool FC di GIIAS akan sangat menarik. Apa yang dilakukan keduanya?
Berita - Senin, 8 November 2021 14:00 WIB
Penulis : Ahmad Biondi


Dalam GIIAS 2021 yang berlangung dari 11-21 November 2021, MG Motors berkolaborasi dengan club sepakbola Liverpool yang sama-sama dari Inggris untuk meramaikan panggung pameran.

Tampil di perhelatan akbar otomotif sebagai penutup tahun 2021, MG juga akan menghadirkan tiga model sekaligus. Dan yang paling ditunggu-tunggu ialah hasil kolaborasi dengan Liverpool FC pada 11 November nanti. Oleh karena itu, MG mengajak seluruh pecinta otomotif dan pecinta Liverpool FC untuk bersama-sama merayakan hari yang bersejarah ini dan sekaligus sebagai tonggak pencapaian baru MG di dunia otomotif internasional, khususnya di Indonesia.

BACA JUGA

Dari Hall 3A, Booth 3B, ICE, BSD GIIAS 2021, MG akan memberikan pengalaman seru bagi para pengunjung GIIAS dengan beragam aktivitas seru dan berhadiah menarik. Untuk mendapatkan tiket gratis ke pameran GIIAS 2021, para pecinta MG cukup mengunjungi akun media sosial @mgmotor.id, ikuti permainannya, dan menangkan pertandingannya.

Di samping itu, dari sisi layanan purna jual, MG masih setia dengan program penuh manfaatnya untuk seluruh pelanggannya. Dibungkus dengan tema Live Life Drive Up, MG Motor Indonesia siap memberikan publik Indonesia dengan sejumlah layanan purna jual memuaskan seperti 5 tahun garansi tanpa batasan kilometer, gratis biaya perawatan, suku cadang, dan jasa hingga 100.000 kilometer atau 5 tahun, gratis kaca film V-Kool, bunga 0% selama 1 tahun, voucher BBM senilai Rp 2 juta, dan lain sebagainya.


Tags Terkait :
MG Morris Garages
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Road To GIIAS 2024
Artikel Terkait

Berita
MG VS Hybrid Siap Hadang Laju Toyota Yaris Cross Hybrid, Intip Spesifikasinya

3 bulan yang lalu


Mobil Listrik
Di IIMS 2024 MG Bakal Andalkan Station Wagon EV Terbarunya, Berikut Bocorannya

4 bulan yang lalu


Berita
MG Berikan Cashback Hingga Rp 60 Jutaan Untuk Membeli MG4 EV di GIIAS 2023

10 bulan yang lalu


Berita
MG Motors Siap Produksi Mobil di Cikarang Mulai 2024

10 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Tak Hanya Kalista, Geely Radar RD6 Bakal Hadir Juga Di Thailand Dengan Label Riddara

7 jam yang lalu


Berita
GWM Tank 300 Semakin Dekat Dengan Indonesia

8 jam yang lalu


Berita
Konsumen Pajero Sport-Fortuner Mulai Bergeser Ke Kijang Innova Zenix

10 jam yang lalu


Berita
Kona EV Yang Meluncur di GIIAS Sudah Menggunakan Baterai Produksi Lokal

11 jam yang lalu


Test Drive
Test Drive Citroen E-C3: Acung Jempol Untuk Kenyamanannya

14 jam yang lalu