Mazda kembali berpartisipasi di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021. Hal ini sekaligus menegaskan komitmen Mazda untuk tetap eksis di pasar otomotif Tanah Air dengan menghadirkan berbagai jenis dan tipe Mazda untuk Indonesia.
“Keikutsertaan kami di ajang GIIAS pada tahun 2021 ini, didukung penuh oleh Mazda Corporation, Jepang. Kami terus berkomitmen untuk Mazda tetap eksis di pasar otomotif Indonesia, dengan konsisten memperkenalkan produk terbaru Mazda serta meningkatkan kualitas layanan purna jual Mazda di Indonesia,” ujar Ricky Thio, Managing Director PT EMI.
Sejak tahun 2017, PT Eurokars Motor Indonesia sudah menghadirkan beragam produk unggulan Mazda untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan pecinta Mazda di Indonesia seperti Mazda CX-3, Medium-SUV Mazda CX-30 dan Mazda CX-5, Large-SUV seperti Mazda CX-8, Mazda CX-9 dan Mazda CX-9 AWD.
Model lain seperti Small-Hatchback Mazda2, Medium-Hatchback Mazda3, dan model Sedan seperti Medium-Sedan Mazda3 dan Sedan Mazda6 Elite, Roadster Mazda MX-5 hingga kelas Station Wagon yang tidak ada pesaingnya yaitu Mazda6 Elite Estate, juga dihadirkan untuk pelanggan Mazda di Indonesia.
Di ajang GIIAS 2021 ini PT EMI menampilkan jajaran model Mazda yang dijual di Indonesia. Tampil di Booth 3-H, Hall 3 ICE-BSD, Tangerang, PT EMI hadir dengan booth seluas 500-meter persegi dan menampilkan 8 model andalannya.