Beranda Berita

Hari Terakhir GIIAS 2021, Toyota Beri Diskon Hingga RP 25 Juta dan Nissan Rp 50 Juta

Berita
Minggu, 21 November 2021 08:15 WIB
Penulis : Ahmad Biondi
Berita - Hari Terakhir GIIAS 2021, Toyota Beri Diskon Hingga RP 25 Juta dan Nissan Rp 50 Juta


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Pada tanggal 21 November 2021 ini, gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) bakal segera ditutup.

Namun di hari terakhir pameran tersebut, banyak pabrikan yang memberikan promo menarik untuk para pengunjung yang ingin membeli mobil. Berdasarkan pantauan dari OtoDriver, diskon yang diberikan oleh masing-masing pabrikan juga sangat beragam.

Toyota dengan kondisi booth yang tidak pernah sepi, menghadirkan berbagai tawaran menarik untuk pengunjung. Mulai dari diskon sebesar Rp 25 juta untuk Avanza tipe manual hingga tawaran potongan harga untuk Toyota Rush yang mencapai Rp 15 juta.

BACA JUGA


Kendati demikian, para pengunjung yang ingin membeli kendaraan terbaru dari Avanza dan Veloz harus bersabar, karena Toyota masih belum membuka diskon untuk dua kendaraan itu.

Saudara Toyota, Daihatsu juga meghadirkan penawaran menarik bagi para pengunjung yang datang untuk membeli Daihatsu Terios sebesar Rp 6 juta. Sama dengan Toyota, Daihatsu juga tidak membuka peluang diskon untuk All New Xenia pada ajang GIIAS 2021, kecuali untuk tipe lama sebesar Rp 25 juta.

Berada tepat di depan booth Toyota, Honda juga menebar banyak diskon untuk para penggemar yang ada di Indonesia yang menyambangi booth nya di GIIAS 2021. Honda berikan potongan harga Rp 15 juta untuk BR-V tipe lama.

Sementara Nissan yang memajang dua kendaraan listrik mereka juga hadir dengan tawaran yang menarik. Meski tidak untuk kendaraan listriknya, Nissan memberikan penawaran menarik bagi pembeli Nissan Livina sebesar Rp 13 juta.

"Kalau nanti calon pembeli ada yang deal, mereka akan berkesempatan buat memenangi diskon hingga Rp 50 juta," kata pramuniaga yang bertugas untuk Nissan di GIIAS, Sabtu.

Selain itu, Mitsubishi juga ikut memberikan penawaran terbaiknya melalui berbagai model kendaraan yang dihadirkan pada ajang GIIAS 2021.

Dalam hal ini, Mitsubishi memberikan penawaran melalui Xpander sebesar Rp 20an juta. Sedangkan untuk konsumen yang minat dengan Xpander Facelift akan dapat penawaran sebesar Rp 5 juta.

Apa kelebihan mobil China dibandingkan dengan Jepang, Korea Selatan, Amerika dan Eropa?

Melihat banyaknya brand China yang hadir di Indonesia. Apa kelebihan mereka jika dibandingkan pabrikan asal negara lain?

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
GIIAS 2021 Pameran
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Bus dan Truk: Penjualan Naik Terus

2 tahun yang lalu


Berita
Intip Daftar Merek Mobil yang Memeriahkan GIIAS 2022

2 tahun yang lalu


Berita
Pertumbuhan Komoditas Meningkat, Mengerek Naik Pesanan Isuzu

2 tahun yang lalu


Berita
Isuzu : Pencapaian Tahun 2021 Lebih Baik Dari 2020, Jadi Bekal Untuk 2022

3 tahun yang lalu


Berita
Pertama Kali Pameran DI Masa Pandemi, Isuzu Puas Ikut GIIAS 2021

3 tahun yang lalu


Berita
Luncurkan Portal Karoseri, Isuzu Menjembatani Kemudahan Hubungan Konsumen Dengan Karoseri

3 tahun yang lalu


Berita
Diresmikan Menteri Perindustrian, Teknologi Terkini Mobil Komersial Juga Dipamerkan Di GIIAS 2021

3 tahun yang lalu


Berita
GIIAS 2021 Resmi Dibuka, Berikut Tata Cara Masuk Ke Pameran

3 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Mitsubishi Cari Celah Kerja Sama Bikin EV Bareng Pabrikan Pembuat iPhone

1 jam yang lalu


Berita
Pemudik Dengan Mobil Listrik Wajib Catat! Lokasi SPKLU Di Tol Transjawa Jawa

1 jam yang lalu


Berita
PEVS 2025 Dorong Ekosistem EV, Pabrikan Luar Mulai Tertarik Membantu Membuat Mobil Nasional

2 jam yang lalu


Berita
Hyundai Ioniq 5 Hanya Dijual 50 Unit, Ini Bedanya

4 jam yang lalu


Tips
Mengenal Pilihan Cairan Wiper Paling Ideal Untuk Mobil Anda

4 jam yang lalu