Osamu Suzuki, Chairman Suzuki Motor Corp mengumumkan pengunduran dirinya dari jabatannya pada Juni mendatang. Posisinya akan digantikan anaknya Toshihiro Suzuki yang sebelumnya menjabat sebagai presiden dan CEO pabrikan asal Hamamatsu, Jepang tersebut.
Seperti dilansir Reuters, pria yang telah bergabung dengan Suzuki sejak 1958 ini mengatakan bahwa saat ini merupakan waktu yang tepat bagi Suzuki untuk lebih serius nyemplung dalam persaingan kendaraan listrik, di mana persaingan di segmen ini mulai terancam oleh ‘anak kemarin sore’ seperti Tesla ataupun Apple. Suzuki mengatakan bahwa dirinya selanjutnya akan terus mendarmabaktikan hidupnya sebagai penasehat pada pabrikan yang didirikan oleh kakek istrinya.
Pria yang kini berusia 91 tahun ini mulai menduduki jabatan sebagai presiden Suzuki Motor Corp sejak 1978 dan salah satu keputusan penting yang diambilnya adalah strateginya untuk melakukan penetrasi dan investasi di pasar India. Langkah ini merupakan kesuksesan besar dalam sejarah Suzuki dalam hal pengembangan perusahaan.
Saat ini Suzuki merupakan pabrikan terbesar keempat di Jepang dan telah menyatakan untuk melakukan investasi sebesar 1 triliun yen (Rp 134,16 triliun) untuk berinvestasi pada teknologi mobil listrik selaam lima tahun ke depan.