Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Wujud Utuh Ignis Facelift Indonesia (10 Foto)

Berita
Minggu, 5 April 2020 09:00 WIB
Penulis : Imam Ghozali


Desas-desus kehadiran Suzuki Ignis facelift untuk Indonesia makin santer terdengar. Kehadirannya diyakini tidak lama lagi. Setelah tim OtoDriver berhasil mengabadikan foto yang diduga Ignis facelift di jalan tol lingkar luar Cakung beberapa waktu lalu, kini wujud mobil terungkap di media sosial.

Wujud utuh Suzuki Ignis facelift untuk Indonesia itu terpampang jelas di akun Instagram @indra_fathan. Ada 10 unggahan yang menunjukan beberapa ubahan yang dilakukan Suzuki pada Ignis. Dari situ bisa disimpulkan ubahan lebih banyak pada bagian eksterior.

BACA JUGA

Foto: Instagram Indra_Fathan

Adapun ubahan pada eksteriornya mencakup gril baru, bumper depan dan belakang baru, dan lampu reflektor belakang baru. Lalu ada juga warna baru sesuai gambar tersebut yakni Blue Stargaze, juga two tone color hitam pada bagian atap dan spion mobi.

Sedangkan penyegaran pada bagian interiornya berdasarkan gambar tersebut hanya motif jok baru dan desain keyless baru mirip dengan yang ada di Ertiga dan Baleno. Untuk Fiturnya, Suzuki Ignis facelift sudah dibekali dengan sistem sensor parkir terintegrasi.

Sejak pertama kali meluncur pada 2017, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) selaku agen pemegang merek Suzuki di Indonesia memang belum memoles Ignis. Mobil sudah lebih dahulu meluncur di Jepang dan India.

"Tiap tahun kita pastinya ada penyegaran produk-produk baru juga model baru. Tahun lalu kita sudah meluncurkan Baleno Hatchback. Dua tahun lalu; S-Cross. Tahun ini ya kemungkinan lah. Tapi saya tidak mau ngomong dahulu ya,” ujar Donny Saputra selaku 4W Marketing Director PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) saat diwawancarai di Jakarta Selatan beberapa waktu lalu, saat ditanya soal Ignis facelift.

Galleri Foto : Wujud Utuh Ignis Facelift Indonesia (10 Foto)


Tags Terkait :
Suzuki PT SIS Ignis
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait


Berita
MUF GJAW 2024 Moment Tepat Beli Mobil

2 hari yang lalu

Berita
Kapan Suzuki eVitara Hadir Di Indonesia?

1 minggu yang lalu


Berita
Suzuki eVitara Debut Dunia, Versi Nyata Dari eVX Concept

2 minggu yang lalu


Berita
Suzuki-Toyota Akan Kembangkan Bersama Mobil Listrik

2 minggu yang lalu

Berita
Suzuki eVX Bakal Debut Global, Kapan Masuk Indonesia?

2 minggu yang lalu


Berita
Ini Tanggapan Suzuki Terhadap Insentif Mobil Hybrid Yang Dicabut Pemerintah

3 bulan yang lalu


Berita
Promo Penghabisan, Suzuki Ignis Sisa Dua Unit Dijual Diskon Hanya Rp 190 Juta Untuk Tipe Tertinggi

3 bulan yang lalu


Berita
Ini Tanggapan Suzuki Melihat Persaingan Mobil Listrik Saat Ini, 'Tidak Perlu Buru-Buru'

3 bulan yang lalu


Terkini

Berita
KIA EV3, Di GJAW 2024 Baru Tahap Perkenalan

1 jam yang lalu


Berita
Selama GJAW 2024, Nissan Beri Diskon Hingga Rp 75 juta

1 jam yang lalu


Berita
Honda Tawarkan Bunga 0 persen Hingga Grand Prize Trip Ke Vietnam Untuk Penjualan Selama GJAW 2024

3 jam yang lalu


Berita
Akhirnya Mitsubishi XForce Disisipi ADAS, Harga Naik Rp 8 Juta

4 jam yang lalu


Berita
Wuling Tawarkan DP Rendah dan Garansi Komponen Seumur Hidup

4 jam yang lalu