Walau masih dalam suasana pendemi, namun tidak lantas membendung kelahiran mobil-mobil baru. Salah satunya adalah Isuzu MU-X yang gelagatnya mulai tercium cukup kuat saat pabrikan ini meluncurkan teaser resmi tentang SUV yang menjadi kebanggaannya tersebut.
Belum terlalu jelas detail sosok MU-X pada video berdurasi 15 detik tersebut, namun jika melihat siluet bodinya akan sama sekali berbeda dengan model yang ada saat ini. Mungkin akan sedikit lebih jelas bentuknya pada tautan ini yang memberikan gambaran bocoran model tersebut https://otodriver.com/berita/2020/gambar-generasi-penerus-mu-x-bocor-ini-penampakannya-gamccebdnya
Sejauh ini telah muncul spekulasi mesin yang akan digunakan pada mobil ini yakni mesin diesel 1.900 cc turbo diesel dan 3.000 cc turbo diesel, tetapi kedua jenis mesin tersebut sudah menganut standar emisi euro 4 yang artinya belum terlalu jinak untuk pasar Indonesia jika mobil ini dijajakan di pasar lokal.
Apakah model ini juga akan segera mengaspal di Indonesia?
Kita tunggu saja tanggal mainnya.